
Kondisi Balai Desa Banjarwinangun mengalami kerusakan dibeberapa bagian terutama pada bagian atap yang jika hujan turun maka airpun akan merembes masuk kedalam ruangan balai desa, ini menjadi perhatian khusus Babinsa Koramil 16/Petanahan Sertu Nurul Yakin, atas prakarsa Babinsa dan dengan dibantu beberapa warga sekitar dan perangkat akhirnya atap bangunan tersebut diperbaiki, Jum’at (27/11/15).
Balai Desa Banjarwinangun merupakan sentral pemerintahan desa sekaligus pusat kegiatan desa, disisi lain Babinsa melaksanakan kegiatanpun di tempat tersebut bersama para aparat desa. Dengan kondisi atap yang sudah lapuk sejak setahun belakangan ini, membuat Babinsa dan kepala desa yang dibantu warga masyarakat sepakat untuk segera melakukan perbaikan. Karena apabila tidak segera diperbaiki dapat mengancam keselamatan warga yang menggunakan balai desa tersebut. Selain itu apabila musim hujan tiba dapat mengganggu pelayanan kepada masyarakat. Adapun dana yang digunakan untuk perbaikan tersebut berasal dari dana desa. Harapannya setelah dilakukan perbaikan, maka pelayanan kepada masyarakat akan lebih nyaman tidak akan terganggu.
“Saya perhatikan atap ini banyak yang bocor saat hujan turun, dengan kemampuan yang ada saya ajak Kades untuk segera memperbaiki, balai desa ini juga masuk dalam bagian kegiatan Binter kami dan merupakan salah satu bagian dari pusat kegiatan pembinaan mitra karib jaringter, atas kerjasama yang terkoordinir, alhamdulillah atap selesai diperbaiki, mudah-mudahan sudah tidak bocor lagi, “ tutur Babinsa.