TNI AD – Suasana menjelang malam hari, personel dari Koramil 11/KT dan Koramil 12/GM, tetap berjaga-jaga di pos pengamanan (Pospam) hari raya Idul fitri 1439 H/2018 di titik nol kilometer Yogyakarta. Bersama-sama dengan Polresta Yogyakarta, Kodim 0734/Yogyakarta melaksanakan pengamanan (Pam) jalur mudik, untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pemudik yang sedang pulang ke kampung halamannya.
Sinergitas antara TNI dan Polri ini adalah semata-mata untuk memberikan rasa aman, damai dan kondusif kepada warga masyarakat.
Bersama-sama dengan unsur kepolisian, TNI terlibat dalam Operasi “Ketupat Progo 2018” yang digelar Polresta Yogyakarta, Selasa (12/6/2018).
Selain di pos besar, pengamanan lebaran 2018 ini juga dilaksanakan di beberapa titik di wilayah kota Yogyakarta.
Sertu Stefanus Tri, anggota Koramil 11/KT melaksanakan pemantauan situasi arus mudik bersama dengan personel dari Polresta Yogyakarta, termasuk dari Senkom mitra Polri.
“Arus mudik pada malam hari masih terpantau aman dan lancar, “ ucap Sertu Stefanus.
Ruas jalan yang terhubung dengan titik nol kilometer Yogyakarta memiliki ukuran yang lebar sehingga bisa mengurai kemacetan. Untuk jalan umum yang ada di kota Yogyakarta, saat ini sudah mulai terlihat tertib dan rapi.
“Di beberapa wilayah lainnya, rekayasa arus lalu lintas berjalan dengan tertib dan lancar. Personel kepolisian yang berada di Pospam Lebaran bersiaga setiap saat untuk mengendalikan arus lalulintas, “terang Sertu Stefanus.