
Pangdam I/BB Mayjen TNI Istu Hari S, S.E, MM meninjau kegiatan Bhakti Sosial Terpadu di Lapangan Benteng jalan Pengadilan, Medan, Minggu (16/2).
Pangdam mengatakan Bhakti Sosial merupakan salah satu wujud kepedulian Kodam I/BB terhadap masyarakat karena TNI memang untuk masyarakat. Awal kegiatan dilaksanakan di Kodya Medan, dengan sasaran jangka panjangnya masyarakat Sumatera Utara yang sehat , sehingga pembangunan yang dilakukan pemerintah daerah dapat berjalan dengan baik dan sasaran-sasaran yang inginkan dapat tercapai. Pangdam I/BB berharap dengan adanya kegiatan seperti pelayanan Keluarga Berencana. Dihimbau kepada seluruh masyarakat mendukung program pemerintah dengan mempunyai dua anak cukup, serta merencakan program kesehatan ibu dan anak.
Kegiatan Bhakti Sosial tersebut kerjasama Kodam I/BB dengan TNI-AL, TNI-AU, Polri, Pemko Medan, Walubi, Yayasan Surya Kebenaran Internasional (YSKI), PMI, Forenta Indonesia/ Anlene yang meliputi kegiatan pelayanan kesehatan gratis, pelayan pemeriksaan tulang, pengobatan umum, Konsultasi Dokter Spesialis, pangkat rambut, khitanan, screning hernia/katarak, bibir sumbing, pendaftaran kaki tangan pengganti, pembagian kaca mata gratis, pelayanan akupuntur/ shinse, pelayanan kesehatan ibu dan anak, pelayanan KB dan donor darah yang melibatkan sekitar 16.000 pasien sewilayah Kota Medan yang berlangsung dari pukul 08.00 Wib s.d 17.00 Wib dipusatkan di Kodim 0201/BS dan Lapangan Benteng Medan. .
Hadir dalam kegiatan tersebut, Danlanud Suwondo Medan, Plt Walikota Medan, Irdam I/BB, Para Asisten Kasdam I/BB, 0201/BS dan Ketua Walubi Sumatera Utara.