Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Bukan Saja Babinsa, Balak Aju Mampu Racik Biang Pupuk Organik

Dibaca: 1 Oleh 14 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Padang (13/8/2015) – Untuk mewujudkan swasembada pangan dan meningkatkan keterampilan anggota TNI-AD dalam meracik biang pupuk organik, Korem 032/Wirabraja menggelar lomba membuat biang pupuk organik antar balak Aju Wilayah Korem 032/Wbr, Kamis (13/8).

Perlombaan pembuatan biang pupuk organik antar Balak Aju Wilayah Korem 032/Wbr digelar di halaman Makorem Jalan Jenderal Sudirman Padang, setiap Tim dari Balak Aju diwakili oleh 6 anggota, puluhan meja disediakan untuk peserta lomba, Kegiatan lomba ini bertujuan untuk untuk meningkatkan pengetahuan/keterampilan Anggota TNI AD khususnya Balak Aju dalam mengolah dan meramu biang pupuk organik dan juga sebagai bentuk dukungan TNI terhadap program swasembada pangan yang digagas pemerintah.

Perlombaan ini di ikuti oleh Tim dari Denzibang 5/1, Denbekang 01.04.05, Denpal 03, Denpom I/4, Ajenrem 032, Denhub Korem 032 dan Denkesyah 01.04.04. Di atas dan bawah meja terlihat bahan-bahan yang digunakan untuk membuat biang pupuk organik, seperti semangka, nenas, mangga, pepaya, sayuran, pisang, jagung, gula merah, gula pasir, alpukat, melon, pinang, bawang putih, kentang, usus ikan dan air kelapa.

Baca juga:  Pangdam I/BB Tandatangani Kerjasama Peningkatan Ketahanan Pangan Dengan DPP Santri Tani Nahdlatul Ulama

Semua itu untuk membuat biang pupuk organik rotan untuk tanah, roma untuk hama tanaman, PGPR untuk pengembangan tanaman, trico darma untuk menghilangkan jamur, dan asam amino.

Beberapa saat setelah panitia mengumumkan lomba dimulai, terlihat Peserta lomba sibuk meracik bermacam bahan. Ada yang mengupas dan memotong bahan menggunakan pisau dapur, ada yang merebus dan memblender bahan.

Setelah itu, memasukkan ke dalam jeriken yang sudah diberi tanda sesuai nama pupuk organik yang dibuat dan diserahkan ke panitia. Tim juri tampak berkeliling untuk menilai.

Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Hendro S mengatakan, setelah setahun program ketahanan pangan, tanaman organik sudah panen. Kegiatan ini menjadi sebuah tes bukan saja bagi Babinsa tetapi bagi seluruh anggota TNI AD diwilayah Korem 032/Wbr dalam membuat biang pupuk organik yang benar.

“Ada empat biang pupuk organik yang akan dibuat, yaitu rotan, roma, trico darma, PGPR, dan asam amino,” ungkap Kapenrem 032/Wbr mayor Inf Supadi di sela-sela memantau jalannya lomba, menurutnya, penilaian untuk menentukan yang terbaik bukan hari ini saja, tapi hingga 14 hari proses fermentasi selesai.

Baca juga:  Antisipasi Karlahut : Koramil 04/pasir Penyu Giat Melaksanakan Patroli

Perlombaan ini bisa menjadikan motivasi untuk lebih baik lagi. Karena ke depan petani juga akan pakai pupuk tersebut dan belajar dari anggota Korem 032/Wbr cara pembuatannya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel