Lamongan (15/07) Pada Selasa 14 Juli 2015 pukul 12.45 hingga 13.40 Wib bertempat di Guest House Kab. Lamongan, Pemda Kab. Lamongan telah menerima kunjungan Tim Peninjauan Penerima Penghargaan Satya Lencana Wirakarya Ta. 2015 Letkol Laut Tri Eko Purnomo bersama Staf BKKBN Pusat Dr. Risma.
Dari Tim Penilai yang dipimpin Letkol Laut Tri Eko Purnomo, dalam awal penjelasannya didapat keterangan bahwa maksud kedatangan Tim ke Kab. Lamongan adalah untuk melihat secara langsung dan secara objektif dilapangan , akan diteliti untuk dikorelasikan dengan data yang telah disampaikan, apakah sesuai atau tidak, dan tentang keputusan penerimaan penghargaan Satya Lencana Wirakarya akan ditentukan pada rapat gelar pusat.
H.Fadeli.SH.MM Bupati Lamongan dalam paparannya kepada Ketua Tim Penilai menyampaikan bahwa wilayah Kab. Lamongan terdiri dari 27 Kecamatan, 474 Desa dan potensi wilayah Kab. Lamongan di utamakan pada bidang Kesehatan, dimana telah terfasilitasi Mobil Sehat di Kabupaten Lamongan dengan alokasi satu mobil sehat pada tiap – tiap Kecamatan, dan untuk saat ini Pos Yandu diberikan bantuan Sepeda Sehat sebanyak 1.735 unit , kondisi terakhir diinformasikan kepada masyarakat tentang pengurusan Akte kelahiran secara gratis.
Disampaikan juga oleh H. Fadeli bahwa banyak kerja sama lintas sektoral yang dilakukan Pemda dalam pembangunan Kesehatan masyarakat, salah satu diantaranya adalah kerja sama dengan Kodim 0812/Lamongan, yang sudah sejak lama bahu membahu dengan Pemda Kab. Lamongan untuk bersama – sama membangun Kab. Lamongan menuju yang lebih baik, termasuk dalam Kesehatan masyarakat.
Komandan Kodim 0812/Lamongan Letkol Inf Jemz Andre.R.E, S.Sos, pada kesempatan terpisah menjelaskan bahwa pelaksanaan tugas anggota jajarannya dalam mendukung tugas Pemda Kab. Lamongan khususnya bidang kesehatan masyarakat, dan dikatakan bahwa apa yang telah diperbuat oleh Prajurit jajaran Kodim Lamongan, terutama para Babinsa adalah sebagai implementasi pelaksanaan tugas Satuan Komando Kewilayahan dalam membantu tugas Pemerintah di Daerah, yang telah sesuai dengan UU Negara RI no 3 tahun 2004 tentang TNI, khususnya pasal 7 tentang tugas pokok TNI. Dandim JUGA berharap, semoga apa yang telah diberikan oleh Prajurit jajaran Kodim Lamongan untuk masyarakat Lamongan dalam rangka mendukung tugas Pemda Kab. Lamongan dapat berbuah baik, dapat meraih apa yang diharapkan masyarakat Lamongan, yaitu penghargaan Presiden RI Satya Lencana Wirakarya.( Penrem 082/CPYJ )