
JAKARTA, tniad.mil.id- Bupati Sumbawa Barat diwakili Asisten III Sekda Pemda Kabupaten Sumbawa Barat Supiarno, S. Pt., meresmikan pompa hidram tahap II Kodam IX/Udayana di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat.
Hal tersebut disampaikan Dandim 1628/SB Letkol Czi Sunardi S.T., M.I.P., dalam rilis tertulisnya di Sumbawa Barat. Rabu, (27/10/2021).
Dikatakan Dandim, program pompa hidram ini merupakan inisiasi Pangdam IX/ Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak sebagai bentuk kepedulian serta memberi solusi dalam mengatasi kesulitan pemenuhan kebutuhan air baik air bersih maupun untuk keperluan pengairan pertanian, perternakan dan lain-lain.
“Kegiatan project pompa hidram adalah bentuk negara hadir untuk rakyat yang dikemas dalam upaya TNI yakni Kodam IX/Udayana kepada masyarakat yang berada di Bali – Nusra salah satunya di wilayah Kodim 1628/SB dalam mengatasi kesulitan masyarakat akan kebutuhan air bersih dan kebutuhan air untuk lahan pertanian,” jelas Dandim.
Sementara itu, Asisten III Sekda Pemda Kabupaten Sumbawa Barat Supiarno, S. Pt., saat membacakan sambutan Bupati Sumbawa Barat, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pangdam IX/Udayana, Danrem 162/WB dan Dandim 1628/SB atas pembangunan pompa hidram di desa Rarak Ronges ini.
“Peresmian program pompa hidram di Desa Rarak Ronges hari ini, berada dalam satu visi yang sama yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat,” ucapnya.
Selanjutnya dirinya berharap, ke depannya sinergitas TNI dan Pemda serta komponen bangsa lainnya dapat dilanjutkan dalam bidang pembangunan lainnya. Dan kepada masyarakat Desa Rarak dapat merawat dan menjaga pompa hidram ini sehingga dapat memberi manfaat untuk waktu yang lama. (Dispenad)