TNI AD – Tobelo. Anggota TNI dari Pos Mede Satgas Yonif Raider Khusus 732/Banau mengevakuasi warga dari amukan banjir yang melanda Desa Mede Kec. Tobelo Utara Halmahera Utara, Jumat (13/10/2017).
Bencana Banjir itu datang akibat derasnya hujan yang turun sehingga volume air di sungai Desa Mede meningkat yang mengakibatkan jebolnya tanggul karena tidak kuat menahan beban debit air yang sangat kencang di daerah tersebut.
Banjir yang menggenangi pemukimana warga hampir setinggi dada orang dewasa (1 Meter) itu cukup membuat panik warga. Setidaknya ada 9 rumah warga rusak akibat terendam banjir serta kerugian materiil lainnya yang hanyut terbawa arus banjir. Namun tidak ada korban jiwa dalam banjir itu.
Hal ini tentunya karena kecepatan dan ketanggapan prajurit TNI dari Pos Mede Satgas Yonif Raider Khusus 732/Banau dibawah pimpinan Serda Saputra yang langsung melakukan evakuasi warga dan barang-barang milik warga ke tempat yang aman.
Dansatgas Yonif Raider Khusus 732/Banau saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon membenarkan bahwa dirinya telah menerima laporan dari jajarannya tentang kejadian tersebut. “Benar saya sudah menerima laporan dari anggota di lapangan. Itulah reaksi cepat kita dengan langsung mengevakuasi warga,” ucapnya.
“Saya bangga dan mengapresiasi jajaran yang telah bertindak dengan benar dan cepat sehingga tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut,” tutup Dansatgas.
Bencana banjir itu berlangsung selama 2 jam. Setelah banjir surut, para wargapun diperbolehkan untuk kembali ke rumahnya masing-masing.
(Penrem 152)