Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Dandim 0107/Asel Kunjungi Kebun Melon di Pasie Raja

Dibaca: 81 Oleh 11 Apr 2023Tidak ada komentar
Konsep Otomatis
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Arh Helmy Ariansyah, SE mengunjungi kebun Melon di Desa Teupin Gajah Kecamatan Pasie Raja Kabupaten Aceh Selatan, Senin (10/4/2023).

Kunjungan Dandim Aceh Selatan bersama Danramil 14/Pasi Raja Kapten Inf Priya Utama itu dalam rangka melihat langsung kebun Melon yang berada diatas lahan lebih kurang 0,5 hektar milik Lizarmi petani Desa Teupin Gajah.

Kehadiran Dandim disambut baik oleh petani, ucapan terimakasih terus dilontarkan para petani kepada Dandim dan jajarannya karena telah bersedia meluangkan waktu untuk berkunjung ke kebun Melon miliknya.

Dandim Aceh Selatan menjelaskan, berkunjung dan melihat langsung lahan Melon petani ini merupakan salah satu bentuk dukungan serta bentuk kepedulian ketahan pangan yang dilakukan oleh Kodim 0107/Aceh Selatan.

Dalam kesempatan tersebut juga, Dandim memberikan motivasi dan semangat bagi petani Melon itu agar lebih giat dalam mengelola kebunnya. Sehingga diharapkan lahan Melon ini dapat memberi dampak dalam peningkatan kesejahteraan petani setempat.

Baca juga:  Wartawan Binaan Kodim 0105/Aceh Besar Raih Juara Lomba Jurnalistik TMMD ke- 98

“Kodim Aceh Selatan terus bergerak melaksanakan upaya-upaya dalam membantu program pemerintah dalam hal mensejahterakan masyarakat melalui hasil panen yang berlimpah, salah satu upaya yang dapat kami lakukan dengan terus mendorong serta memberikan semangat kepada seluruh petani,”ujar Dandim.

Letkol Arh Helmy juga menaruh harapannya kepada semua masyarakat yang berprofesi sebagai petani agar dapat memanfaatkan lahan-lahan kosong seperti yang ada disekitar rumah masing-masing warga.

“Mudah-mudahan, pemberian dukungan secara langsung ini dapat memotivasi petani agar lebih produktif sesuai dengan program pemerintah. Karena, masyarakat juga memiliki peran besar menjaga ketahanan pangan nasional,”pungkas Dandim.

Dandim Aceh Selatan juga menambahkan, bahwa Kodim 0107/Aceh Selatan saat ini sedang membuka lahan ketahanan pangan tidak jauh dari lahan Melon masyarakat tersebut.

“Kami harapkan juga, nantinya kita dapat berkolaborasi dengan petani dalam mengembangkan buah melon di lahan ketahanan pangan Kodim 0107/Aceh Selatan itu,”tutup Dandim (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel