Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Dandim 0111/Bireuen Beri Piagam Penghargaan kepada Prajurit Penemu Ladang Ganja

Dibaca: 87 Oleh 18 Sep 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

BIREUEN, tniad.mil.id – Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 0111/Bireuen, Letkol Inf Amrul Huda S.E, M.M, M.Sc, didampingi oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim), Perwira Staf dan para Komandan Komando Rayon Militer (Danramil), serta Komandan Pos Koramil (Danposramil) jajaran Kodim 0111/Bireuen memberikan Piagam Penghargaan kepada pajurit berprestasi yang telah berhasil menemukan ladang ganja, dalam suatu upacara yang berlangsung di lapangan Markas Kodim (Makodim) 0111, Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh, Senin (17/9/2018).

Prajurit yang beruntung mendapat penghargaan tersebut adalah Sersan Satu (Sertu) Rudi dan Sertu Sabri, yang beberapa waktu lalu berhasil menemukan ladang ganja seluas 20 hektar di Desa Balee, Kecamatan Peulimbang, Kabupaten Bireuen. Ladang ganja tersebut dapat ditemukan berkat laporan warga.

Pada kesempatan itu Dandim 0111/Bireuen menceritakan, ladang ganja tersebut berada di lereng Gunung Punceuet. Sebanyak 35 personel Kodim dikerahkan untuk mendatangi ladang ganja itu. Setelah berjalan kaki selama tiga jam, ladang ganja itu berhasik ditemukan. Selanjutnya, personel Kodim segera mencabuti ganja-ganja yang tingginya bervarias tersebut, lalu membakarnya ditempat. Namun sayangnya, pemilik atau penjaga ladang ganja itu tidak berhasil ditangkap. . Diduga, pergerakan personel TNI itu sudah diketahui oleh pemilik ladang ganja tersebut,

Baca juga:  Danrem 031/Wirabima Pimpin Rapat Karhutla

Karena luasnya ladang ganja tersebut, lanjut Dandim, petugas hanya bisa memusnahkan dua hektar saja. Sisanya, sebanyak 18 hektar diserahkan kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Bireuen untuk ditindaklanjuti.

“Atas keberhasilan dalam pelaksanaan pemusnahan ladang ganja ini, saya selaku Dandim 0111/BRN memberikan ucapan terima kasih dan piagam penghargaan serta apresiasi kepada para personel yang telah berhasil dalam pelaksanaan tugas tersebut,” ujar Amrul.

Ia berharap, dengan adanya apresiasi kepada setiap personel yang telah berhasil dalam melaksanakan tugas, kedepan, personel Kodim 0111/ Bireuen dapat lebih bersemangat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, serta profesional dalam setiap tindakannya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel