
JAKARTA, tniad.mil.id – Dandim 0425/Seluma Korem 041/Gamas Letkol Inf Syafrinaldi bersama Kapolres Seluma Polda Bengkulu, AKBP Arief Eko Prasetyo meninjau Pos Pam Operasi Ketupat Nala 2023 di Simpang Enam, Tais, Seluma Kamis (20/4/2023).
Pos Pengamanan yang berada di Simpang Enam ini merupakan salah satu pos untuk pengamanan lebaran juga pemudik. Sebab Kabupaten Seluma juga merupakan jalur lintasan pemudik untuk tujuan dalam provinsi maupun luar Provinsi Bengkulu.
Syafrinaldi mengungkapkan, pihaknya telah menyiapkan jajarannya untuk bersinergi bersama Polres dan Pemda dalam tugas pengamanan lebaran Idul Fitri tahun 2023.
“Prajurit Kodim, selain stanby di pangkalan, kami juga mengerahkan 8 prajurit setiap harinya untuk bergabung bersama anggota Polres, Dishub, Satpol PP dan Damkar serta tenaga kesehatan di Pos Pam ini,” jelas Dandim.
Dandim juga menjelaskan, peninjauan yang dilakukannya bersama Kapolres untuk menjamin kesiapan semua personel dan perlengkapan, sehingga dapat mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kita ingin tidak ada hal yang dapat menggangu keamanan selama lebaran ini. Mulai dari arus mudik sampai balik semua aman, selama melintas di wilayah Kabupaten Seluma, makanya sore ini kami cek dan pastikan kesiapan anggota di pos,” lanjutnya.
Pada Kesempatan itu juga, Dandim dan Kapolres terlihat memberikan bingkisan sembako kepada personel pengamanan.
“Ya tadi kami berikan bingkisan kepada anggota di pos, agar anggota tetap semangat dalam bertugas,” pungkas Dandim.
Sementara Kapolres Seluma mengatakan, peninjauan yang dilakukannya merupakan bentuk sinergitas untuk pengamanan libur lebaran.
“Bersama Pak Dandim, sore ini mengecek pos pam di Simpang Enam Tais, ini merupakan bukti sinergitas dalam melaksanakan tugas dengan harapan seluruh rangkaian pelaksanaan pengamanan libur Lebaran 2023 dapat berjalan dengan aman dan lancar. Mudah-mudahan seluruh rangkaian pergelaran operasi yang kita laksanakan, termasuk di Kabupaten Seluma dengan bisa memberikan suasana yang nyaman dan masyarakat yang akan mudik bisa lancar,” kata Kapolres.
Ia juga menjelaskan selama pengamanan libur lebaran di Seluma ini, dibentuk dua pos pengamanan di jalan Kota Bengkulu – Mana Bengkulu Selatan.
“Ada dua Pos pengamanan atau Pos pelayanan yang kami didirikan, yakni di Simpang Enam Kelurahan Talang Saling Kecamatan Seluma dan di Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Sukaraja,” jelas Kapolres. (Dispenad)
- Dandim 0425/Seluma dan Kapolres Seluma Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat
- Dandim 0425/Seluma dan Kapolres Seluma Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat
- Dandim 0425/Seluma dan Kapolres Seluma Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat
- Dandim 0425/Seluma dan Kapolres Seluma Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat