Skip to main content
Kodam Jaya

Dandim 0501/JP dan Kapolres Metro Jakpus Tinjau Situasi dan Kondisi Arus Balik Operasi Ketupat Jaya 2023

Dibaca: 123 Oleh 26 Apr 2023Tidak ada komentar
Dandim 0501/JP dan Kapolres Metro Jakpus Tinjau Situasi dan Kondisi Arus Balik Operasi Ketupat Jaya 2023
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Kodim 0501/Jakarta Pusat Letkol Inf Bangun Siregar mendampingi Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin meninjau situasi dan kondisi arus balik Operasi Ketupat Jaya 2023.

Peninjauan arus balik lebaran ini dilakukan pada pemudik yang menggunakan moda transportasi kereta api yaitu di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (25/4/2023).

“Tahun ini adalah arus mudik dengan puncak arus tertinggi sepanjang tahun 2019 sampai tahun 2022 kemarin akibat pandemi. Sehingga perlu dilakukan langkah dan upaya untuk menjamin keamanan dan keselamatan pemudik,” ujar Dandim.

“Jajaran Kodim 0501/JP bersama jajaran Polres Metro Jakarta Pusat dan aparat terkait lainnya selalu siap sedia pada Pos Pantau dan Pos Pelayanan Terpadu untuk memberikan pelayanan mulai pelayanan kesehatan agar masyarakat terlayani dengan baik,” tambahnya.

Dalam peninjauannya Kapolres dan Dandim menyapa warga dengan membagikan coklat kepada anak-anak yang ikut orang tuanya mudik.

Selain itu juga kedua pimpinan aparat kewilayahan Jakarta Pusat ini juga berdialog dengan para portir Stasiun untuk memberikan sejumlah pengarahan dalam membantu warga yang pulang mudik.

Baca juga:  Pangdam Jaya: Berikan Hasil yang Terbaik Untuk Kodam Jaya

“Situasi dan kondisi pada kedua stasiun tersebut relatif aman dan terkendali,” pungkas Dandim.

Adapun di Stasiun Pasar Senen per Selasa (25/4) hingga pukul 18.00 WIB, tercatat jumlah Kedatangan sebanyak 16.570 penumpang sedangkan Keberangkatan sebanyak 18.381 penumpang dengan jumlah kereta api sebanyak 34 KA.

Sementara untuk Stasiun Gambir tercatat Kedatangan sebanyak 16.353 penumpang sedangkan Keberangkatan mencapai 13.902 penumpang dengan 39 Kereta Api. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel