Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Dandim 0732/Sleman Dampingi Kunjungan Kerja Danseskoad

Dibaca: 132 Oleh 07 Sep 2023Tidak ada komentar
Dandim 0732/Sleman Dampingi Kunjungan Kerja Danseskoad
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny A.P Girsang S.Sos.,M.Han mendampingi kunjungan kerja Komandan Sekolah Staf Dan Komando TNI AD Mayjen TNI I Ketut Duara, S.E., M.Tr.Han beserta rombongan dalam rangka meninjau Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Wilayah Pertahanan (Wilhan) Dikreg Ke – LXIII Seskoad TA 2023 di Wilayah Kodim 0732/Sleman.Rabu (6/9/2023)

Seperti diketahui 20 orang Pasis yang terdiri dari 17 orang Pasis TNI, 1 orang Pasis Polri dan 2 orang Pasis Negara Asing sedang melaksanakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Wilayah Pertahanan (Wilhan) Dikreg Ke – LXIII Seskoad TA 2023 di wilayah Kabupaten Sleman dengan tujuan untuk belanja masalah, memecahkan masalah dan memberikan solusi. Nantinya, akan menghasilkan tulisan yang akan disampaikan kepada Pemerintah daerah, dengan kondisi yang ada, solusi apa yang diberikan untuk kemajuan balik di level daerah maupun pusat. Sehingga harapannya, hasil tersebut bisa bermanfaat untuk Kabupaten Sleman.

Sesuai pers reles Pendam IV/Diponegoro Jumlah seluruh peserta Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Wilayah Pertahanan (Wilhan) Dikreg Ke – LXIII Seskoad TA 2023 yakni sebanyak 202 orang yang tersebar di 10 Kodim 2 Korem. Mereka terdiri dari 173 perwira AD, 2 AL, 2 AU dan 18 Polisi serta 7 orang dari luar negeri. Untuk yang dari luar negeri, berasal dari Thailand, Australia, India dan Pakistan AS dan Singapura dan akan melaksanakan KKL selama 4 hari mulai Senin tanggal 4 September 2023 sampai dengan Kamis tanggal 7 September 2023.(Dispenad)

Baca juga:  Peduli Lingkungan Curug Suro Dipo

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel