
Komandan Kodim 1704 / Sorong Letkol Inf Aulia Fahmi Dalimunte, S.sos, menyerahkan Motor dinas baru jenis Yamaha New Vixion kepada Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang tersebar di jajaran Koramil. Penyerahan di lakukan di lapangan pakir Makodim 1704/ Sorong, Kamis (20/8). Yang dihadiri oleh 160 Prajurit Kodim 1704 / Sorong, Perwira Staf, dan Para Danramil.
Dandim menyampaikan bahwa penyerahan sepeda motor sebanyak 28 unit ini adalah bentuk perhatian yang besar dari Komando atas kepada Satkowil khususnya para Babinsa. Tujuan dari pelaksanaan ini untuk mendukung tugas pokok dan kelancaran tugas di lapangan serta mengoptimalkan tugas Babinsa sehingga memberikan sedikit kemudahan dalam menjalankan tugas ke Desa terisolir bisa terjangkau.
”Manfaatkan kendaraan dinas tersebut untuk tugas pokok Babinsa bukan untuk kepentingan pribadi atau kegiatan yang tidak bersifat dinas, karena Babinsa adalah ujung tombaknya satuan, utamakan dalam kedinasan dan melayani Masyarakat dalam rangka menciptakan situasi kondusif di wilayahnya masing-masing. ” Tegas Dandim. ”Rawatlah kendaraan dinas ini seperti milik sendiri, upaya perawatan harus di lakukan dengan cermat dan teliti secara terus menerus, sekaligus tumbuh kembangkan kesadaran memelihara dan jaga kendaraan agar selalu dalam kondisi siap operasional serta mempunyai usia pakai yang panjang,” Lanjut Letkol Aulia. (Pendam XVII/Cend).