Skip to main content
Pusat Penerbangan

Danpuspenerbad Pimpin Sertijab Dandron – 21/Sena

Dibaca: 365 Oleh 25 Jun 2023Tidak ada komentar
Danpuspenerbad Pimpin Sertijab Dandron - 21/Sena
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Darat (Danpuspenerbad) Mayjen TNI Toto Nugroho, S.I.P., M.Si., memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Skadron-21/Sena Puspenerbad dari Letkol Cpn Gatot Dwi Nugroho kepada Letkol Cpn Mohammad Rofii Siswanto, S.I.P. bertempat di Apron Skadron-21/Sena Puspenerbad, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Jumat (23/6/2023).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Puspenerbad, pada sambutannya, Danpuspenerbad menyampaikan bahwa pergantian jabatan di lingkungan Puspenerbad merupakan bagian dari pada mekanisme pembinaan organisasi dan implementasi untuk menjaga kesinambungan kepemimpinan untuk mendorong semangat perubahan dan peningkatan kinerja instansi dan organisasi.

Lebih lanjut Danpuspenerbad mengucapkan terimakasih kepada Letkol Cpn Gatot Dwi Nugroho beserta istri atas pelaksanaan tugasnya selama mengemban amanah jabatan sebagai Dandron-21/Sena Puspenerbad, serta
Ucapan selamat dan turut bangga kepada Letkol Cpn Mohammad Rofii Siswanto, S.I.P. beserta istri atas kepercayaan yang telah diberikan untuk mengemban tugas jabatan baru sebagai Dandron-21/Sena Puspenerbad.

“Saya berharap semoga Komandan Skadron-21/Sena Puspenerbad Letkol Cpn Mohammad Rofii Siswanto, S.I.P. dapat memberikan semangat yang baru di satuannya untuk bekerja yang maksimal, tulus dan Ikhlas serta senantiasa dalam bimbingan dan lindungan dari Allah SWT Tuhan YME dalam pengabdian kepada bangsa dan negara, ” tegas Jenderal bintang dua itu sebelum menutup sambutannya.

Baca juga:  Tradisi Penerimaan Pejabat Baru, Sertijab Dan Pelepasan Pejabat Puspenerbad

Hadir dalam acara tersebut, Wadanpuspenerbad, Dircab, Dirum dan para Dirbin, para kepala bagian, Mewakili Dirpolud Baharkam Polri, mewakili Danlanudal dan mewakili PT. Pelita Air Service.
Juga turut hadir Ketua dan Wakil ketua serta pengurus persit KCK Cabang XXV Puspenerbad PG. Mabesad. Ketua Persit Ranting 6 Skadron 21/Sena dan pengurus. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel