Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Danrem 031/Wirabima Beri Pengarahan Kepada 600 Prajurit Yon Arhanudse-13

Dibaca: 6 Oleh 08 Jul 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pekanbaru (8/7/2015) – Danrem 031/WIrabima Brigjen TNI Nurendi, M.Si (Han) melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Batalyon Arhanudse 13/BS Jl. Kaharudin Nasution, Pekanbaru.

Dalam kunjungan tersebut, Danrem memberikan pengarahan kepada seluruh Prajurit Batalyon Arhanudse 13/BS di aula Ahmad Yani Yon Arh 13/BS.

Dalam arahannya Danrem mengajak kepada seluruh Prajurit Yon Arh 13/BS untuk menjaga kemanunggalan yang telah kita bina sejak reformasi, seperti serbuan teritorial, Komsos, Han pangan serta kegaiatan yang menyatu dengan rakyat. Kedepan hal tersebut harus dapat kita jaga dan pelihara dimanapun kita berada, Ungkap Danrem.

“Selain itu kita juga di tuntut untuk menguasai Alutsista yang sekarang kita miliki serta menguasai beladiri, menembak dan fisik yang sehat. Jaga profesionalitas dalam menjaga NKRI. Ingat bahwa semua prajurit telah di sumpah dalam melaksanakan tugas sebagai seorang prajurit dalam menjaga keamanan dan keutuhan NKRI. Ikuti aturan yang berlaku dan di terapkan dan komandan yang menjadi tauladan dan panutan”, tambah Danrem.

Danrem juga mengingatkan kembali bahwa kondisi sekarang tdk seperti kondisi sebelum reformasi. Saat ini kita lebih banyak berperilaku terhadap negara dan masyarakat dalam menjaga keutuhan NKRI. Jangan melibatkan diri dengan hal2 yang melanggar hukum. Jangan mau di adu domba antara TNI dgn Polri dan Masyarakat. Jangan mudah dimanfaatkan dan diprovokasi oleh oknum untuk kepentingan pribadi. Jadikan Sapta marga, sumpah prajurit dan 8 wajib TNI sebagai pegangan dan pedoman dalam bertugas dan berbaur dengan Rakyat. Jangan tergoda oleh nafsu duniawi terutama harta,karna tdk akan pernah terpenuhi selalu merasa kurang. Tingkatkan ibadah terutama di bulan puasa ini.

Baca juga:  Unit Intel Kodim 0207/Simalungun Grebek Pesta Sabu

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel