
Komandan Korem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi, M. Si (Han) didampingi Kasilog Korem 031/Wb dan Kapenrem 031/Wb serta Dankima Korem 031/WB meninjau kantor-kantor staf yang berada di Markas Korem 031/Wb, Pekanbaru, Kamis (25/06).
Dalam peninjauan tersebut, Danrem 031/WB memastikan dan mengecek langsung kondisi kantor para staf. Selaku Komandan Korem 031/Wirabima, merasa perlu untuk mengecek keadaan dan kondisi kantor para stafnya yang sedang melaksanakan tugas,
hal tersebut dilakukan selain sebagai bentuk perhatian Danrem 031/WB kepada anggotanya, Danrem juga ingin melihat dan merasakan secara langsung kondisi ruang kerja para stafnya. (Penrem 031/Wb)