Komandan Korem 043/Gatam Kolonel Inf Hadi Basuki S.Sos, MM dan Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Dan Holtikultura Provinsi Lampung Ir. Edi Yanto menandatangi MoU rekontruksi cetak sawah, di Bandar Lampung, Rabu (08/02/2017).
Sebelum penandatangan Nota kesepakatan rekontruksi cetak sawah, telah dilaksanakan rapat persiapan pelaksanaan rekontruksi cetak sawah tahun 2017 yang dihadiri Kasubdit Penelitian dan pengembangan (Ditziat) Kolonel Czi Manof Arianto, Para Dandim jajaran Korem 043/Gatam, Kasiter JP. Sipayung, Kapenrem Mayor Inf Hendra Cahyo W. serta para Perwakilan Dinas Pertanian Kabupaten /Kota.
Danrem Gatam mengatakan, cetak sawah yang berada di wilayah Provinsi Lampung kali ini seluas 840 hektar. “Insyaalloh jajaran Korem 043/Gatam akan membantu tugas Pemerintah Daerah dengan Ikhlas. Kami yakinkan akan serius membantu kegiatan cetak sawah ini,”tegasnya.
Danrem menyampaikan, saat ini Kabupaten Prinsewu dan Pesisir Barat sudah siap melaksanakan cetak sawah, tinggal menunggu petunjuk dari Dinas Pertanian agar segera dilaksanakan launching,“ ungkapnya.
Sementara Kasubdit Penelitian dan pengembangan (Ditziat) Kolonel Czi Manof Arianto mengungkapkan, kehadirannya ke Provinsi Lampung dalam rangka membahas program penanaman padi di wilayah Provinsi Lampung. “Kebetulan saya ditunjuk sebagai Kepala Pelaksanaan Kegiatan cetak sawah tahun anggaran 2017. Adapun sasaran cetak sawah di wilayah Lampung mencakup 5 (lima) Kabupaten,”ujarnya.
Sedangkan Kepala Distan Provinsi Lampung Ir. Edi Yanto menyampaikan, kegiatan cetak sawah ini sudah mnemasuki tahun ketiga. “Kita akan menambah areal cetak sawah agar produksi padi makin meningkat dalam mewujudkan swasembada pangan nasional, “tuturnya.