
Kolonel Inf Murlim Mariadi S.Ip,M.M melaksanakan buka puasa bersama prajurit Kodim 0414/Belitung dan keluarga, Keluarga Besar TNI serta Tokoh Masyarakat, Minggu (05/07).
Pada Kegiatan ini Danrem di Dampingi Ny. Murlim Mariadi bertempat di Markas Kodim 0414/Belitung. Pada kegiatan ini selain prajurit Kodim dan keluarga yang meramaikan acara namun keluarga Besar TNI yang terdiri dari anggota FKPPI, PPM dan para Tokoh masyarakat.
Kegiatan diawali sambutan Danrerm, dimana isi sambutan ini berupa himbauan agar Puasa jangan hanya dipahami sebagai ritual aktifitas yang formal, yaitu menahan makan, minum, dan hal-hal yang membatalkan puasa. Padahal sejatinya segala sesuatu yang menyangkut ibadah puasa harus dijadikan sebagai sarana penunjang bagi peningkatan nilai pahala yang kita raih.
Selain itu pada sambutannya Danrem juga mengatakan bahwa melalui puasa dapat menumbuhkan sifat kejujuran dan disiplin serta melatih pengendalian diri dan saling berbagi dengan sesama, dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
“Dalam berpuasa harus memiliki niat dan tujuan yang baik, agar puasa yang kita jalankan selama sebulan penuh mengarah pada substansi nilai ibadah, yang diaplikasikan dalam prilaku kehidupan kita sehari-hari” Ujar Danrem.
Lebih lanjut Kolonel Inf Murlim Mariadi juga menjelaskan bahwa puasa merupakan salah satu ajaran yang bermakna Teologis dengan kekuatan pesan Moral yang harus dijalankan dengan tingkat keikhlasan yang tinggi, kesadaran bathin yang tinggi karena adanya Iman yang tumbuh dan berkembang dalam menjalankan ibadah puasa, akan mempercepat proses kepedulian sesama manusia. (Penrem 045/ Gaya)