
JAKARTA, tniad.mil.id- Brigjen TNI Toto Nurwanto, S. I. P., M. Si mendampingi Gubernur Sulteng dan Kapolda melakukan peninjauan akselerasi caksinasi Lansia dan anak anak umur 6 sampai 11 tahun yang dihadiri oleh Bupati Poso dan Forkopimda di Puskesmas Kawua Poso Kota selatan Kab. Poso Sulawesi Tengah Jumat (11/2/2022).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Korem 132/Tadulako, Sabtu (12/2/2022), sudah menjadi tekad dan komitmen antara Gubernur Sulteng, Kapolda Sulteng dan Danrem 132/Tdl untuk turun ke lapangan melihat secara langsung pelaksanaan vaksinasi di wilayah Sulteng, hal ini disampaikan saat pertemuan yang dilaksanakan di Polda Sulteng beberapa hari lalu.
Diharapkan dengan adanya kunjungan-kunjungan ini bisa menjadi pemicu agar tercapainya target vaksinasi di Provinsi Sulteng .
“Saya yakin dan optimis dengan target vaksinasi di Sulteng ini bisa tercapai,” ujar Rusdy.
Brigjen Toto Nurwanto kepada peserta vaksin lansi dan anak anak mengimbau agar menyampaikan kepada tetangga serta keluarga mereka agar mau dan bersedia untuk divaksin.
“Jangan takut divaksin, vaksin itu aman agar kita mempunyai kekebalan tubuh, “ungkap Brigjen Toto.
Melalui vicon secara virtual, Kapolri menanyakan bagaimana kesiapan apabila terjadi lonjakan kasus terpaparnya virus Corona di wilayah Sulteng, Kapolda Sulteng menerangkan bahwa, secara umum wilayah Sulteng sudah siap menampung apabila ada pasien yang harus di isolasi, bahkan Kapolda melaporkan sehari sebelumnya Kapolda, Gubernur dan Danrem telah mengecek kondisi nyata di wilayah Kabupupaten Morowali dan Morowali Utara semuanya sudah siap ungkap Kapolda.
Kapolri juga menyampaikan bahwa saat ini terjadi trend peningkatan Kasus Covid -19 baik Omicron dan Delta, untuk itu seluruh jajaran TNI dan Polri serta seluruh steakholder yang ada untuk melakukan pemantauan ke setiap tempat keramaian agar masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan 5 M , utamanya terhadap pemakaian masker.
Untuk menambah minat dan daya tarik, Pemda Kabupapaten Poso bekerja sama dengan TNI – Polri yang ada di Kabupaten Poso menyiapkan sembako yang nantinya akan dibagikan kepada peserta vaksin.
Dalam rangkaian kegiatan peninjauan vaksinasi di Kabupaten Poso selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19. (Dispenad)