Skip to main content
Kodam IX/Udayana

Danrem 162/WB Buka Turnamen Bola Voli Danrem Cup

Dibaca: 87 Oleh 11 Sep 2023Tidak ada komentar
Danrem 162/WB Buka Turnamen Bola Voli Danrem Cup
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Semangat kompetisi membara di Turnamen Bola Voli Danrem Cup, antusias masyarakat terpancar jelas dari raut wajah para pemain dan masyarakat yang hadir diacara pembukaan open turnamen bola voli Danrem Cup, bertempat di GOR Babar’etow Desa Jelantik Kecamatan Jonggat Kabupaten Lombok Tengah, yang digelar dari tanggal 10 sampai dengan tanggal 17 September 2023.

Pada Kesempatan tersebut, Brigjen TNI Agus Bhakti, S.I.P., M.I.P., M.Han., Danrem 162/WB, menyampaikan Tujuan diselenggarakan open turnamen ini dalam rangka menyambut HUT ke 78 TNI dan sebagai sarana mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat serta pecinta olah raga bola voli. Selain itu juga sebagai ajang mencari bakat guna menyiapkan even Nasional Livoli 2023 di Lombok Tengah NTB bulan Oktober dan persiapan Prapon bulan Oktober akhir.

Perlu diketahui para peserta pertandingan sebanyak 12 Tim, 2 Tim dari Provinsi Bali dan 10 Tim dari Provinsi NTB guna memperebutkan tropi dan uang pembinaan total Rp. 50.000.000,- untuk juara 1, 2 dan 3.

Baca juga:  Pangdam IX/Udayana Mengajak Para Insan Media Menyajikan Pemberitaan Yang Menyejukkan di Masyarakat

Antusiasme yang tinggi dan semangat kompetisi yang membara menjadikan Turnamen Bola Voli Danrem Cup sebagai salah satu acara olahraga yang dinanti-nantikan di daerah ini. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel