
TNI AD – Balikpapan. Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono didampingi Ny. Mulyono beserta rombongan tiba di Bandara Sepinggan Balikpapan. Kedatangan Kasad dan rombongan disambut oleh Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Sonhadji, S.IP., M.M., Kapolda Kaltim Irjen Pol Safaruddin, Walikota Balikpapan Rizal Effendi, S.E., Dandim 0905/Bpp dan Kapolres Balikpapan. Rabu (3/5/2017) pukul 17.30 WITA.
Selanjutnya Kasad didampingi Ny. Mulyono beserta rombongan menuju ke Lamin Mulawarman. Setibanya di Lamin kediaman Pangdam VI/Mlw, Kasad dan Ibu beserta rombongan didampingi Pangdam VI/Mlw serta para Asisten Kasdam VI/Mlw dan Kabalak jajaran Kodam VI/Mlw acara makan malam bersama dan ramah tamah.
Usai kegiatan di Lamin Kediaman Pangdam VI/Mlw kemudian Kasad didampingi Ny. Mulyono beserta rombongan menuju ke Hotel Grand Senyiur untuk beristirahat.
Pada hari Kamis pagi tanggal 4 Mei 2017, Kasad Jenderal TNI Mulyono dan Ny. Mulyono beserta rombongan didampingi Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Sonhadji, S.IP., M.M., berangkat menuju ke Bandara Sepinggan.
Setibanya di Bandara Sepinggan, Kasad didampingi Ny. Mulyono dan rombongan dengan menggunakan Pesawat Heli Jenis MI-17 berangkat menuju Lokasi sasaran TMMD Ke-98 di Desa Ujoh Bilang, Kecamatan Long Bagun, Kabupaten Mahulu, Provinsi Kalimantan Timur.