Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Dukung dan Motivasi, Babinsa Dampingi Warga Binaan Dalam Pembibitan Coklat/Kakao

Dibaca: 47 Oleh 24 Mei 2023Tidak ada komentar
Dukung dan Motivasi, Babinsa Dampingi Warga Binaan Dalam Pembibitan Coklat/Kakao
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Babinsa Posramil Louser Sertu Tulus Siahaan jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan kegiatan membantu warga binaan dalam pembibitan tanaman coklat dengan media polybag bersama masyarakat di Desa Bintang Alga Musara Kecamatan louser Kabupaten Aceh Tenggara. Selasa (23/5/2023).

Sertu Tulus Siahaan menyampaikan Melihat besarnya potensi yang ada untuk membantu dan meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat, Babinsa bersama dengan masyarakat setempat melaksanakan pembibitan tanaman cokelat/kakao.

Dengan senang hati Babinsa membantu pembibitan tanaman cokelat, dan juga dalam membantu pengisian tanah ke polybag ini dapat mempererat hubungan yang baik dan saling bekerja sama antara Babinsa bersama masyarakat.pungkas Babinsa.

Bapak Ahmad Sopian pemilik pembibitan tanaman cokelat/kakao sangat berterima kasih kepada Babinsa yang sudah mau membantu masyarakat dalam melaksanakan kegiatan pembibitan tersebut.“Yang mana bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup dan perekonomian kami sebagai Masyarakat agar dapat bersaing dengan daerah lain,” tuturnya (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel