
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Gatot Nurmantyo akan dilantik menjadi Panglima TNI dan mantan ketua Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia Sutiyoso akan dilantik menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Rabu, tanggal 8 Juli 2015.
Hal itu terkonfirmasi dari Kepala Staf Kepresidenan Luhut Binsar Pandjaitan saat ditemui di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, tanggal 7 Juli 2015. Iya katanya begitu (besok pelantikan panglima). Iya barengan (dengan kepala BIN), kata Luhut.
Pelantikan Gatot dan Sutiyoso akan digelar di Istana Negara pada Rabu, tangga l8 Juli 2015) siang. Hal ini juga terkonfirmasi seperti dilansir dalam situs resmi Sekretariat Kabinet. Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, pelantikan memang akan dilakukan secepatnya. Pratikno sebelumnya masih menunggu kepastian pengaturan jadwal. Namun, pelantikan dipastikan minggu ini. Sementara itu, Presiden Joko Widodo memastikan pelantikan keduanya akan dilakukansecara bersamaan.
Saat ini, Panglima TNI masih dijabat Moeldoko. Namun, dia akan memasuki pensiun pada 1 Agustus 2015. Sementara itu, Kepala BIN saat in itengah dijabat Marciano Norman. Gatot dan Sutiyoso sudah mendapatkan persetujuan DPR RI setelah melalui uji kelayakan dan kepatutan. (Sumber: HU Pikiran Rakyat).