
Jakarta, tniad.mil.id – Tim kesehatan Pos Ampas Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Brigif 22/OM bergerak cepat mengobati kaki bagian kiri seorang anak bernama Michelle (8) yang terluka ketika sedang bermain bersama teman-temannya, Keerom, Papua, Sabtu (17/9/2022).
Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, Danpos Ampas Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Letda Inf Harys Setiawan menyampaikan, saat sedang berkeliling untuk memberikan pelayanan kesehatan ke kampung Ampas, tiba-tiba melihat seorang anak terjatuh ketika tengah bermain-main dengan teman sebayanya.
Seketika itu juga, tuturnya, personel Satgas langsung mendekati dan mengobati luka si anak tersebut.
“Langsung kita bersihkan dan diberiobat, untuk mencegah terjadinya infeksi karena lukanya lumayan parah akibat terkenan batu kerikil,” ujarnya.
Dijelaskannya, selain bertugas menjaga pengamanan perbatasan, Satgas Yonif 711/Rks juga melaksanakan Pembinaan Teritorial (Binter) kepada masyarakat perbatasan terutama bidang kesehatan agar tercipta hubungan silaturahmi yang baik antara anggota Satgas dengan masyarakat perbatasan RI-PNG.
“Ini adalah upaya kami untuk membantu kesulitan masyarakat, karena keterbatasan sarana kesehatan di wilayah ini,” terang Letda Inf Harys.
Dirinya berharap, dengan adanya layanan kesehatan ini dapat membantu warga, sehingga warga yang tinggal di perbatasan selalu dalam kondisi sehat, sekaligus untuk memperkokah kemanunggulan TNI dengan rakyat.
Sementara itu, Michelle (8) menyampaikan terima kasih mendapat pengobatan oleh Prajurit TNI.
“Abang-abang tentara Pos Ampas baik sudah mengobati luka saya,” singkatnya. (Dispenad).
- Gerak Cepat, Satgas Pamtas Yonif 711Rks Obati Anak Terluka di Keerom Papua
- Gerak Cepat, Satgas Pamtas Yonif 711Rks Obati Anak Terluka di Keerom Papua
- Gerak Cepat, Satgas Pamtas Yonif 711Rks Obati Anak Terluka di Keerom Papua
- Gerak Cepat, Satgas Pamtas Yonif 711Rks Obati Anak Terluka di Keerom Papua