
Surabaya–Para Prajurit dan PNS Kodam V/Brawijaya beserta keluarga yang beragama nasrani sekitar 450 orang melaksanakan ibadah pengucapan syukur di kediaman Kasdam V/Brawijaya Brigjen TNI Joppye Onesimus W pada hari Sabtu (31/10) mulai pukul 17.00. s.d. selesai.
Dalam acara ibadah yang merupakan ucapan syukur Brigjen TNI Joppye Onesimus W beserta keluarga atas berkah yang Tuhan berikan ini juga dihadiri oleh para keluarga besar Papua mahasiswa/mahasiswi anak papua dari Universitas Unitomo dan Universitas lain yang berdomisili di Surabaya.
Ibadah yang dipimpin oleh Pendeta Wesley Go, B ac. MA, berjalan dengan lancar dan khidmat. Di sampaikan bahwa setiap ibadah yang dilakukan diharapkan dapat mengkomunikasikan dan mempersatukan diri dengan Tuhan serta mengungkapkan cinta, kepercayaan dan harapan kita kepada Tuhan.
Kepercayaan bisa melalui pergaulan, pertemanan dan lingkungan, kepercayaan sangat penting. Kemudian cinta Tuhan, bisa lewat sesuatu yg di kehendakiNya dan juga jangan iri hati karena orang yang iri hati itu orang yang kerasukan iblis dan orang tersebut tidak bisa bersyukur.
Selain itu Pendeta Wesley Go, B ac. MA juga menyampaikan firman Tuhan yang terdapat dalam Matius 25:14-30 “Perumpamaan tentang Talenta”.
Perumpamaan tentang talenta mengajarkan bahwa hamba-hamba Tuhan harus setia dengan melaksanakan apa yang dipercayakan kepada mereka dengan tepat dan efisien sampai pada hari perhitungan.
Perumpamaan tentang merupakan perumpamaan yang paling panjang di dalam Injil Matius. Di dalam bentuk yang agak rinci, perumpamaan ini berhubungan dengan percakapan antara tuan dan hamba-hambanya. Dan perumpamaan tentang talenta ini juga mempunyai kesimpulan yang agak panjang, yang mengikatnya dengan perumpamaan-perumpamaan lainnya.
Tak lupa Kasdam mengucapkan terima kasih kepada Pendeta dan para undangan, Kasdam berpesan kepada adek-adek mahasiswa/mahasiswi agar tekun belajar dan berdoa pasti akan berhasil, isi hari-hari masa muda dengan hal-hal yang baik, nanti panennya juga baik, kesuksesan kita adalah kebahagiaan dan kebanggaan orang tua.