JAKARTA,tniad.mil.id- Menjelang memperingati Hari Ulang Tahun Batalyon ke-2, Yonif 757/GV menggelar rangkaian kegiatan berupa donor darah, sekaligus membantu memenuhi stok darah PMI Kabupaten Merauke.
Hal tersebut disampaikan Danyonif 757/GV, Letkol Inf Ferizal,S.I.P, dalam keterangan tertulisnya di Kabupaten Merauke, Papua, Sabtu (6/3/2021).
Diungkapkan Danyonif, kegiatan donor darah tersebut bekerja sama dengan PMI Kabupaten Merauke dan diikuti prajurit Yonif 757/GV dan masyarakat setempat dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Kegiatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan HUT Batalyon 757 yang jatuh pada tanggal 29 Maret,” ucap Ferizal.
Lebih lanjut menurut Ferizal, kegiatan donor darah tersebut juga untuk membantu kekurangan darah di wilayah Merauke, dikarenakan adanya wabah pandemi Covid-19 yang melanda dunia termasuk di seluruh wilayah Indonesia.
“Wabah Covid-19 turut berdampak pada kekurangan stok darah di PMI. Oleh sebab itu, kami terdorong untuk membantu melalui event donor darah seperti ini,” terangnya.
“Lagi pula banyak manfaat yang didapat dari kita yang mendonorkan darahnya, selain sehat karena regenerasi sel darah dalam tubuh juga sedekah bagi saudara kita yang membutuhkan darah,” tutup Ferizal.(Dispenad)