Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 98 di wilayah Kodim/1421 Pangkep tinggal menghitung hari, saat ini sedang dilaksanakan Pra TMMD dengan sasaran pemasangan bronjong di pinggir sungai Betta-Betta Kelurahan Balocci Barru Kecamatan Balocci Kabupaten Pangkep.
Pemasangan bronjong sendiri sudah memasuki hari ketujuh dengan melibatkan personel Kodim, masyarakat dan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pangkep. Bentuk kotak bronjong yang sudah terangkai sebanyak 285 unit dan yang sudah terpasang 112 meter, target pekerjaan bronjong di sungai Bette-Bette sepanjang 180 meter.
Selain pembuatan bronjong, sasaran Pra TMMD juga melaksanakan bedah rumah warga sebanyak tiga unit di wilayah Kecamatan Balocci dengan pemilik rumah Mappiare, Ismawati dan Gaffar. Untuk pembangunan bedah rumah masih dalam proses pekerjaan dan penyiapan material bangunan.
” Kita siapkan Pra TMMD ini baik material maupun pekerjaan agar sesuai dengan target waktu ” tegas Dandim Pangkep Letkol Inf. Musafaq.