
Meulaboh – Latihan Taktis Tim Intel Korem digelar di Korem 012/Teuku Umar yang dipimpin oleh Kasrem 012/TU Letkol Inf R. Andi Roediprijatna Wiradi Koesoema, Senin (01/9) di Aula Makorem setempat.
Dalam amanat Danrem 012/TU yang dibacakan Kasrem, Danrem menegaskan bahwa Latihan tersebut merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan dengan tujuan dapat meningkatkan kemampuan aparat intelijen baik secara taktik maupun tehnik dalam rangka menghadapi tantangan tugas ke depan dan perkembangan situasi yang semakin dinamis dan kompleks.
Oleh karenanya aparat intelijen dituntut lebih peka terhadap segala aght yang mungkin timbul ditengah-tengah masyarakat serta dapat menyajikan informasi yang aktual dan faktual guna membantu komandan satuan mengambil suatu keputusan dan tindakan yang tepat serta dalam rangka mendukung tupok.
Selanjutnya sasaran yang harus dicapai oleh peserta latihan taktis tim intel diantaranya menguasai dan mahir mengumpulkan keterangan dan melaporkan secara cepat sesuai dengan target operasi yang diberikan, menguasai dan mahir merencanakan, mempersiapkan, melaksanakan kegiatan dan operasi penyelidikan, pengamanan, penggalangan dan administrasi intelijen, menguasai dan mahir membuat rencana pengumpulan keterangan dan mampu menyusun perkiraan keadaan intelijen secara tajam, menguasai mekanisme kerja mulai analisa tugas hingga pada penyampaian produk intelijen dalam bentuk laporan, mahir merekrut dan memanfaatkan jaring intelijen sebagai bapulket. (Penrem 012/TU)