![Kejutan dari Yonif 743/PSY untuk Satbrimobda NTT Hiasi Momen HUT Polri Ke - 77](https://tniad.mil.id/konten/unggahan/2023/07/WhatsApp-Image-2023-07-06-at-10.37.35.jpeg)
JAKARTA, tniad.mil.id – Danyonif 743/PSY Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han., dan Prajurit Yonif 743/PSY beri kejutan dengan membawa tumpeng dan kue ulang tahun kepada Dansat Brimobda NTT di Mako Brimobda NTT, Jln. Timor Raya, Pasir Panjang, Kec. Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Senin (3/7/2023).
Kedatangan Danyonif 743/PSY dan Prajurit Yonif 743/PSY disambut hangat oleh Dansat Brimopda NTT Kombes Pol Ferry Raimondukoli, S.I.K beserta jajarannya.
Dalam kesempatan tersebut, Danyonif 743/PSY mengucapkan selamat atas hari jadi Bhayangkara ke-77 pada 1 Juli kemarin serta menyampaikan tujuan dari kegiatan ini, tak lain untuk bersilahturahmi dengan keluarga besar Satbrimopda NTT untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antar instansi yang sudah terjalin dengan baik selama ini.
Diakhir sambutannya, Letkol Inf Andri Karsa berharap dengan adanya kegiatan seperti ini kedepannya jiwa korsa antara TNI-Polri khususnya Yonif 743/PSY dan Satbrimobda NTT lebih kuat dan berkolaborasi dengan baik dilapangan, sehingga terciptanya suasana yang damai dan harmonis dalam rangka pengabdian kepada NKRI.
Menanggapi hal tersebut, Dansatbrimobda NTT mengucapkan puji syukur atas HUT Bhayangkara yang ke 77 pada 1 Juli 2023 kemarin dan berterimakasih kepada Danyonif 743/PSY beserta jajarannya yang telah hadir dan turut merayakan HUT Bhayangkara ke 77.
“Kami dari Polda NTT khususnya Satbrimobda NTT mengucapkan banyak terimakasih dan berharap hubungan TNI-Polri khususnya Yonif 743/PSY dan Brimobda NTT semakin solid dan berkolaborasi diberbagai kegiatan dalam menjaga kamtibmas di wilayah NTT khususnya di Kupang,” ungkapnya. (Dispenad).
- Kejutan dari Yonif 743/PSY untuk Satbrimobda NTT Hiasi Momen HUT Polri Ke – 77
- Kejutan dari Yonif 743/PSY untuk Satbrimobda NTT Hiasi Momen HUT Polri Ke – 77
- Kejutan dari Yonif 743/PSY untuk Satbrimobda NTT Hiasi Momen HUT Polri Ke – 77