
Dalam rangka peninggkatan pelayanan kesehatan masyarakat Kesdam IX/Udayana kembali membuka pendididkan Akper ( Akademi keperawatan ) yang dilakasanakan di Lapangan Makesdam IX/Udayana Upacara Pembukaan Pendidikan Mahasiswa Baru Angkatan VII TA. 2014/2015 dan sekaligus Penutupan Pendidikan Lulusan Angkatan IV TA. 2011/2012 Akper Kesdam IX/Udayana.Rabu ( 3/9).
Bertindak sebagai Irup dalam upacara tersebut adalah Kakesdam IX/Udayana Kolonel Ckm dr. Danurrendra, Sp. Pada tahun ini, Akper Kesdam IX/Udayana melepas 121 orang Lulusan mahasiswa yang berhak menyandang gelar Ahli Madya Keperawatan dan menerima 129 orang Mahasiswa Baru TA. 2014/2015.
Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Inspektur Upacara. Pangdam IX/Udayana mengucapkan selamat kepada para Mahasiswa Akper Kesdam IX/Udayana yang telah menyelesaikan Program Studinya namun diiringi pesan agar tetap menggali ilmu dalam praktek kerja nyata di lapangan tidak hanya itu beliau juga menyampaikan tidak bosan bosannya agar para lulusan Akper Kesdam IX/Udayana selalu mencari pengalaman agar mampu memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik dimanapun bertugas. Disamping itu beliu juga menambahkan ikuti perkembangan situasi dan informasi tentang kesehatan untuk menambah pengetahuan demi mendukung tugas yang akan di emban nanti.
Dismaping itu beliau mengucapkan selamat belajar kepada Mahasiswa Baru. Belajar dan berlatihlah dengan sunguh-sungguh dan jangan ragu untuk belajar dan praktek.jika kurang mengerti tntang materi tanyakanlah dengan dosen mu sampai kau mengerti dan memahami pelajaran tersebut.
Upacara Pembukaan Pendidikan Mahasiswa Baru Angkatan VII TA. 2014/2015 dan Penutupan Pendidikan Lulusan Angkatan IV TA. 2011/2012 Akper Kesdam IX/Udayana ini disaksikan oleh para orang tua mahasiswa Baru Akper Kesdam Udayana.
Acara berlangsung lancar dilanjutkan dengan Defile mahasiswa Akper.