Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

KODAM II/SWJ SAMBUT TAHUN 2015 DENGAN DOA BERSAMA

Dibaca: 1154 Oleh 02 Jan 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dalam rangka Hut Kodam II/Swj ke-69 dan menyambut tahun baru 2015, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Iskandar M.Sahil, S.E beserta staf dan jajaran Kodam II/Swj melaksanakan syukuran dengan sholat Isa’ berjamaah dan doa bersama di pandu Mahari,SH dari Bintaldam II/Swj, Rabu (31/12/2014) di Mesjid Roudhotul Ulum Makodam II/Swj Palembang.

Lebih lanjut Pangdam mengatakan dalam sambutannya, bahwa peringatan Hari Ulang Tahun ke-69 Kodam II/Swj tahun ini, kita laksanakan secara sederhana. Walaupun secara sederhana, namun tidak mengurangi makna, nilai dan arti penting peringatan hari jadi satuan Kodam II/Swj yang menjadi kebanggaan kita bersama, yakni sebagai wahana untuk membangun kebanggaan, jiwa korsa, kecintaan, dan rasa memiliki terhadap satuan tempat kita mengabdi, mencurahkan segala daya dan upaya, demi keberhasilan pelaksanaan tugas pokok.

Kita patut bersyukur, selama kurun waktu 69 tahun pengabdiannya, Kodam II/Swj telah mampu mengemban peran, fungsi dan tugas pokoknya dengan baik, kendati masih ditemukan beberapa kendala, kekurangan dan permasalahan. Oleh karena itu, pada kesempatan yang berbahagia ini, Pangdam mengajak kepada seluruh anggota Kodam II/Swj untuk bercermin dan sejenak melakukan perenungan, introspeksi, koreksi dan evaluasi, terhadap apa yang telah dilakukan dalam kurun waktu satu tahun yang lalu dan apa yang akan dikerjakan untuk menyongsong masa depan. Evaluasi yang dilakukan secara objektif, jujur dan berkesinambungan, tentunya diharapkan akan semakin meningkatkan kualitas kinerja dan pengabdian dimasa yang akan datang.

Baca juga:  Didalam Tubuh yang Sehat Terdapat Jiwa yang Kuat

Pangdam juga mengucapkan Selamat Hari Raya Natal, 25 Desember 2014 bagi yang merayakan, dan Selamat Menyongsong Tahun Baru 2015 bagi kita semua. Semoga di masa mendatang, kita dapat terus berbuat dan memberikan karya pengabdian yang terbaik kepada satuan, masyarakat, bangsa dan Negara Indonesia tercinta.

Selain itu, acara dilanjutkan dengan pemberian nasi tumpeng sebagai tanda penghargaan kepada Sersan Dua Ucu Yusuf dari Yonkav 5/Serbu karena telah mengharumkan nama Kodam II/Swj di cabang olahraga Menembak baik ditingkat nasional maupun internasional di level Tentara dengan menyabet 3 medali pada AARM di Myanmar pada tahun 2013.

Kemudian acara dilanjutkan dengan berbagai macam hiburan seperti penampilan Band Yon zipur 2/SG, Flash Mob Yonkav 5/Serbu, suara merdu Rahmatullah, puisi perjuangan dari siswa SMK Pembina Palembang dan penampilan apik dari band Ajendam II/Swj.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel