Pangdam lll/Slw Mayor Jenderal TNI Dedi Kusnadi Thamim bersama Pangarmabar Laksamana TNI Darwanto dampingi Asops TNI Mayor Jenderal TNI Indra tinjau medan lapangan Dermaga PT Indah Kiat Merak Kota Cilegon Provinsi Banten hari Senin, 10 Agustus 2015, yang direncanakan akan menjadi tempat digelarnya peringatan Hari Ulang Tahun Ke-70 TNI bulan Oktober mendatang.
Pada kesempatan tersebut Danrem 064/MY Kolonel Kav Ana Supriatna bersama Danlanal Merak Kolonel (P) Laut Judijanto memaparkan kesiapan tempat serta situasi lingkungan wilayah Cilegon, kondisi dermaga, cuaca dan kondisi lapangan yang akan digunakan untuk acara Hari Ulang Tahun Ke-70 TNI.
Selesai menerima paparan, Pangdam III/Siliwangi mengantar Asops TNI berkeliling meninjau langsung dermaga yang akan dipergunakan juga melihat langsung situasi lingkungan sekitar dermaga. (Sumber: Pelita)