Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Kodam Iskandar Muda Peringati Nuzulul Qur’an 1437 H

Dibaca: 12 Oleh 26 Jun 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

BANDA ACEH. Panglima Kodam Iskandar Muda (PANGDAM IM) Mayjen TNI L.Rudy.P menghadiri Nuzulul Qur’an 1437 H yang berlangsung di masjid Babul Mawaddah Kodam Iskandar Muda, Jln. Ahmad Yani No:1 Banda Aceh. Jumat (24/6/16).

Acara nuzulul qur’an di awali dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an oleh Sertu Sabirin dari personel Pembinaan Mental Kodam Iskandar Muda (Bintaldam IM.

Pangdam IM dalam sambutannnya,  menyampaikan jadikan hikmah puasa ramadhan dan Nuzulul Qur’an 1437 H sebagai sarana peningkatan kualitas iman dan takwa serta menumbuhkan semangat kebersamaan hubungan prajurit TNI-AD dengan masyarakat.

Nuzulul qur’an juga merupakan agenda rutin yang di lakukan oleh Kodam Iskandar muda setiap bulan suci ramadhan yang penuh kemuliaan dan penuh berkah,yang bertujuan mengajak keluarga besar kodam iskandar muda untuk lebih banyak membaca Al-qur’an di bulan suci ramadhan,mendekat kan diri kepada allah SWT,selalu bersyukur dan juga tak lupa untuk berbagi kepada sesama.

Selain itu acara Nuzulul Qur’an juga diisi ceramah oleh Tgk.H.Abdullah Atybi,M Pd, dalam ceramah nya beliau menyampaikan besar keistimewaan Nuzulul Qur’an karena Allah SWT menurunkan mukjizat terbesar bagi Nabi Muhammad SAW yang menjadi pedoman hidup umat islam yaitu Al-qur’an.

Baca juga:  Atraksi Marching Band Meriahkan Upacara Pembukaan TMMD Reguler ke-98

Turut hadir Tgk.H.Abdullah Atybi M Pd,Kasdam Iskandar Muda, Irdam, LO  AU, LO AL, para Asisten Kasdam IM, para Kabalak Dam IM , ketua pengurus persit KCK PD Iskandar Muda, Wakil ketua dan pengurus Persit KCK PD Iskandar Muda, Prajurit, PNS Kodam Iskandar Muda serta dari komponen masyarakat.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel