
JAKARTA, tniad.mil.id – Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Sachono, S.H., M.Si., didampingi Aster Kasdam IX/Udayana Kolonel Inf Puji Hartono, S.I.P., dan Pabandya Wanwil Sterdam IX/Udayana Mayor Inf Gaguk Sumartono Y, S.Pd., mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Pembentukan Komponen Cadangan (Komcad) Matra Darat TA. 2023, secara virtual di Ruang Airlangga Makodam IX/Udayana, Denpasar, Senin (3/4/2023).
Rakor yang dipimpin langsung oleh Direktur Jenderal Potensi Pertahanan (Dirjen Pothan) Kemhan RI Mayjen TNI Dadang Hendrayudha tersebut digelar guna melihat sejauh mana kesiapan Kodam IX/Udayana dalam melaksanakan Pendidikan dan Latihan Dasar Militer kepada para peserta Komcad yang dinyatakan lolos seleksi.
Pada kesempatan tersebut, Aster Kasdam IX/Udayana memaparkan bahwa pendaftar Komcad di wilayah Kodam IX/Udayana hingga saat ini telah mencapai 1.372 orang. Dengan alokasi 750 orang, tentunya para pendaftar akan melaksanakan sejumlah tes dan pemeriksaan dalam tahap seleksi yang dilakukan oleh Tim Seleksi Komcad Kodam IX/Udayana.
“Kegiatan seleksi tingkat Panpus akan dilaksanakan di Rindam IX/Udayana, mulai tanggal 25 April sampai dengan 5 Mei 2023. Panitia seleksi Komcad Kodam IX/Udayana terdiri dari 25 orang Tim Kesehatan, 25 orang Tim Mental Ideologi, 30 orang Tim Jasmani, 20 orang Tim Administrasi dan 30 orang Staf Penyelenggara,” papar Aster Kasdam.
Menanggapi hal tersebut, Dirjen Pothan menekankan kepada masing-masing Panda dalam pelaksanaannya mulai dari Tahap Pendaftaran, Seleksi hingga masuk Latsarmil agar betul-betul dilaksanakan dengan baik, sehingga dikemudian hari tidak ada hal-hal yang dapat merusak Citra TNI, khususnya TNI Angkatan Darat.
“Pedomani waktu yang telah ditentukan. Pedomani pembuatan Wabku seleksi administrasi dan kompetensi dengan baik dan benar. Calon yang telah dinyatakan lolos wajib mengikuti Latsarmil sampai dinyatakan selesai atau ditutup,” demikian tegas Mayjen TNI Dadang Hendrayudha. (Dispenad)
- Kodam IX/Udayana Ikuti Rakor Pembentukan Komcad Matra Darat TA. 2023
- Kodam IX/Udayana Ikuti Rakor Pembentukan Komcad Matra Darat TA. 2023
- Kodam IX/Udayana Ikuti Rakor Pembentukan Komcad Matra Darat TA. 2023