
Pangdam XVII/Cenderawasih yang diwakili oleh Dandim 1702/Jayawijaya Letnan Kolonel Inf Yusuf Sampetoding melaksanakan kegiatan anjangsana dan penyerahan bantuan berupa sembako kepada keluarga Veteran yang berada di Kabupaten Jayawijaya pada 2 Mei 2014 bertempat di kediaman Bapak Frans Arroy Jln. Trikora Distrik wamena kota Kabupaten Jayawijaya.
Kegiatan ini dilaksanakan bertepatan pula dengan peringatan 1 Mei kembalinya Papua ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia sekaligus menjalin tali silaturahmi dengan anggota veteran yang berada di Jayawijaya serta bentuk perhatian TNI-AD khususnya Kodam XVII/Cenderawasih kepada keluarga Veteran yang telah berjuang untuk mempertahankan Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pada kesempatan tersebut Ketua Veteran Kabupaten Jayawijaya Bapak Bernard Wanobi menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kodam Khususnya Kodim 1702/Jayawijaya atas perhatian dan kepeduliannya terhadap keluarga Veteran yang berada di Kabupaten Jayawijaya. Hal ini akan mempererat hubungan dan tali silaturahmi diantara kita yang selama ini sudah terjalin dengan baik, mudah-mudahan hal seperti ini akan tetap terjalin untuk mempererat rasa Persatuan dan Kesatuan diantara kita.
Pada kegiatan tersebut sekitar 20 orang Veteran hadir dan menyaksikan penyerahan bantuan sembako. Pangdam melalui Dandim 1702/Jayawijaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Veteran yang telah berjuang demi mempertahankan kedaulatan serta tetap tegaknya keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Autentikasi : RH