Skip to main content
Kodiklat

Kodiklatad Cetak 1437 Calon Perwira Melalui Dikcabpa

Dibaca: 291 Oleh 08 Agu 2019Tidak ada komentar
Kodiklatad Cetak 1437 Calon Perwira Melalui Dikcabpa
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id,- Sebanyak 1437 siswa dari taruna, PA PK, Diktuk PA, serta 5 orang siswa Kambodja dan Timor Leste, mengikuti upacara pembukaan Pendidikan Kecabangan Perwira (Dikcabpa) TNI AD TA. 2019 di lapangan upacara Makodiklatad.

Hal tersebut disampaikan Kepala Penerangan Kodiklatad Mayor Kav Christian Gordon Rambu, dalam rilis tertulisnya di Kodiklat, Bandung. Rabu (7/8/2019).

Dikatakan Kapen, upacara diawali pernyataan resmi Wadan Kodiklatad Mayor Jenderal TNI Eka Wiharsa dilanjutkan dengan penyematan tanda siswa kepada empat orang perwakilan. Pendidikan tersebut dilaksanakan selama 20 minggu.

Dalam amanat Dankodiklatad yang dibacakan oleh Irup dikatakan bahwa Dikcabpa bertujuan untuk mengembangkan kemampuan para Perwira TNI AD, agar memiliki pengetahuan dan keterampilan dasar kecabangan, jabatan dan kepelatihan di kecabangan TNI AD.

‘’Oleh karena itu, melalui pendidikan ini, para perwira siswa nantinya akan mendalami berbagai pengetahuan dan keterampilan militer, sehingga nantinya mampu menduduki jabatan Golongan IX di satuan kecabangan masing-masing,’’ ujarnya.

‘’Serta mampu mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan dasar kecabangan, kepemimpinan dan pembinaan satuan  setingkat peleton serta mengaplikasikan ilmu kepelatihan,’’ pungkasnya.

Baca juga:  Kodiklat TNI AD Selenggarakan Focused Group Discussion (FGD)

Selesai upacara pembukaan pendidikan, Wadankodiklatad berkesempatan memberikan pembekalan di Gedung Mohammad Toha. Dihadapan para siswa, dirinya menekankan beberapa pedoman yang harus dipatuhi

‘’Selama melaksanakan pendidikan setiap kegiatan, harus dilandasi keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Jaga kesehatan pribadi, serta perhatikan faktor keamanan, baik personel maupun materiil,’’ tegasnya.

‘’Taati peraturan khusus siswa selama pendidikan, hindari pelanggaran sekecil apapun dan selalu tingkatkan prestasi agar mendapat hasil yang optimal,’’ tandasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya Danpussen, Inspektur, para Direktur, para Danpusdik jajaran serta pejabat undangan lainnya. (Dispenad).

Kodiklatad Cetak 1437 Calon Perwira Melalui Dikcabpa

Kodiklatad Cetak 1437 Calon Perwira Melalui Dikcabpa

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel