Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Kodim 0713/Brebes Kerja Bhakti Dalam Rangka Kegiatan Pencanangan Penanganan Kawasan Kumuh Perkotaan Kabupaten Brebes

Dibaca: 22 Oleh 13 Nov 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Brebes, Jumat  (13/11/15) Bertempat pinggir sungai Sigeleng Kelurahan Limbamgam Wetan Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes telah dilaksanakan Kerja Bhakti Dalam Rangka Kegiatan Pencanangan  Penanganan Kawasan Kumuh Perkotaan BKM ( Bantuan Keluarga Miskin ) Kelurahan Limbangan Kulon dan BKM ( Bantuan Keluarga Miskin ) Kelurahan Limbangan Wetan.  Kegiatan ini yang diselenggarakan oleh Kodim 0713/Brebes bekerjasama dengan Pemkab Brebes.

Hadir  dalam kegiatan tersebut diantaranya Bupati Brebes Hj IdzaPriyanti, SE, SKPD Brebes, Anggota Kodim 0713/Brebes, Anggota Polres Brebes, Perwakilan karyawan/wati Pemkab Brebes, Siswa Sekolah SD Limbangan Kulon Kelurahan Limbangan Kulon Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Warga masyarakat Limbangan Wetan dan Limbangan Kulon Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Tim teknis PLPBK, Satker P2KP, Ketua FK BKM, PPK PNPM mandiri perkotaan Kabupaten Brebes.

Dalam sambutannya Bupati Brebes Hj Idza Priyanti, SE mengatakan Pada pagi ini kita mengawali aktifitas kita dengan gerakan untuk membangun sebuah harapan besar agar ditahun 2019 kota kita tercinta menjadi kota tanpa kumuh, dukungan semua pihak sangat diperlukan terutama dukungan masyarakat dalam membudayakan pola hidup bersih dan sehat, karena sekeras apapun upaya yang dilakukan pemerintah tanpa adanya dukungan dari masyarakat untuk merubah perilaku terutama dalam menjaga kebersihan dan memelihara lingkungan masing-masing, gerakan jumat bersih-bersih yang saya canangkan beberapa waktu yang lalu harus menjadi budaya dan kebutuhan bagi masyarakat sehingga mimpi untuk mempunyai lingkungan hunian yang sehat, bersih, tertata dan berjati diri dapat terwujud, jika ini dapat dilakukan secara rutin  dan menjadi budaya masyarakat maka mimpi Brebes tanpa kumuh dapat terwujud.

Baca juga:  Danrem 071/Wijaya Kusuma Berikan Pembekalan Proxy War

Adapun sasaran kerja bhakti  adalah sepanjang sungai sigeleng sepanjang 750 meter dan kanan/kiri badan sungai dan didukung peralatan berat dari dinas pekerjaan umum dan tata ruang, dinas pengairan ESDM serta kantor lingkungan hidup Pemkab Brebes. ( Kodim 0713/Brebes ).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel