Skip to main content
Kodam IX/Udayana

Kodim 1626/Bangli Distribusikan Air Untuk Warga

Dibaca: 28 Oleh 03 Nov 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kodim 1626/Bangli melalui  jajarannya yaitu Koramil 1626-04/Kintamani yang bekerjasama dengan BPBD Kab. Bangli melaksanakan pendistribusian air bersih kepada masyarakat, Selasa (3/11) di Dusun Beluhu, Desa Suter, Kec.Kintamani, Bangli.

Pedistribusian air bersih yang diberikan kepada masyarakat Dusun Beluhu yang merupakan wilayah binaan dari  Babinsa Suter, Serda I Nyoman Suarnika tersebut dikarenakan mulai beberapa minggu terakhir Dusun Beluhu mengalami kesulitan mendapatkan air bersih akibat kemarau panjang.

Dalam pelaksanaannya Koramil 1626-04/Kintamani melakukan kerjasama dengan BPBD Kabupaten Bangli dengan menggunakan mobil tangki yang berkafasitas 5.000 liter sebanyak 4 tangki. Masyarakat setempat sangat antusias menyambut kegiatan Koramil yang diprakasai oleh Koramil Kintamani tersebut.

Baca juga:  Jelang Hari Raya Idul Fitri, Dandim Lotim Bagikan Ratusan Paket Bingkisan Kepada Anggota

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel