
Sorong , Senin ( 2/11) Komandan Pos Ramil 01 Aimas Pelda Pamuji beserta 7 orang anggota bekerja dalam rangka pembuatan jalan yang bertujuan untuk memperlancar sarana dan prasarana di pos-pos Ramil khususnya di pos Ramil aimas, sesuai arahan dan petunjuk dari Komandan Kodim 1704/Sorong Letkol Inf Aulia Fahmi Dalimunte, S.Sos. dalam meningkatkan kuwalitas kinerja guna mendukung kelancaran pelaksanaan tugas di lapangan.
Maka diadakanya program pembuatan jalan baru sepanjang 25 meter dan lebar 2 meter, kegiatan ini merupakan bagian dari program kegiatan Koramil Induk 1704-01/Sorong Timur. Pembuatan jalan beton tersebut dilaksanakan dengan sistem persebelahan jalan, sehingga sisa jalan sebelahnya dapat dipergunakan untuk berlalu lintas atau mobilitas para anggota yang sedang bekerja. Pendam17Cenderawasih