Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

Kodim dan Lapas Polman Tandatangani MoU Wawasan Kebangsaan

Dibaca: 80 Oleh 20 Jul 2017Januari 19th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Polewali Mandar. Dandim 1402/Polmas Letkol Kav I Made Bagus Suraputra bersama Kalapas Kelas II Polewali Mandar Drs Muhammad Basri menandatangani naskah kesepakatan dan kerjasama (MoU) tentang peningkatan wawasan kebangsaan dan bela negara bagi warga binaan lembaga pemasyarakatan Kelas II Polewali, bertempat di Aula Lapas Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Rabu (19/7/2017).

Dandim 1402/Polmas Letkol Kav I Made Suraputra mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya TNI untuk ikut berperan, khususnya di bidang penguatan dan penanaman nilai-nilai kebangsaan kepada warga binaan di Lapas Kelas II Polewali Mandar. “Kerjasama tentang peningkatan wawasan kebangsaan dan bela negara seperti ini juga dilakukan di sekolah sekolah di Kabupaten Polewali Mandar,”ujarnya.

“Diharapkan dengan kegiatan wawasan kebangsaan ini ,warga binaan lapas, setelah keluar dan kembali ke masyarakat memiliki rasa cinta kepada tanah air dan berdisiplin dalam berinteraksi dengan masyarakat. Tidak ada kata terlambat untuk berbuat yang lebih baik dan harus mempunyai harapan yang cerah,”ungkap Letkol Kav I Made Bagus Suraputra.

Baca juga:  Pangdam VII/Wirabuana Tinjau Pembangunan Kodam

Dandim berpesan, kepada para penghuni lapas untuk selalu semangat dalam menjalani kehidupan ini dengan dilandasi keimanan dan ketaqwaan pada Tuhan YME. “Ambillah hikmah dari kejadian yang telah saudara perbuat dan jangan mengulangi kesalahan,”tuturnya.

Sementara itu, Kasdim 1402/Polmas Mayor Inf Hendrik KK yang memberikan materi wawasan kebangsaan berpesan, kepada warga binaan agar semua tetap semangat dalam menanamkan sikap dan perilaku cinta tanah air, rela berkorban bagi bangsa dan negara sesuai dengan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945. “Tetaplah semangat dan tingkatkan keimanan kepada Tuhan YME. “Anggap saja, apa yang saudara jalani ini seperti sedang melaksanakan pendidikan, setelah ini selesai warga binaan dapat berinteraksi dengan masyarakat,”ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1402/Polmas Letkol Kav I Made Bagus Suraputra, Kalapas kelas II Polewali Drs Muhammad Basri, Kasdim 1402/Polmas Mayor Inf Hendrik KK, Pasiter Kodim 1402/Polmas Kapten Inf Ahmad T S.Sos, Msi, Anggota Kodim serta Staf Pegawai Lapas Kelas II Polman.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel