Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Kodim Kediri Laksanakan Jalan Sehat

Dibaca: 52 Oleh 04 Jan 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pesta Kembang api baru saja dilepaskan 3 hari lalu diberbagai tempat, Koramil 03/Mojoroto bekerjasama dengan Diknas Kota Kediri memulai tahun baru 2016 dengan lembaran baru, dengan mengadakan Jalan Sehat.

”Kegembiraan pesta kembang api sudah usai ,saat ini kita sudah memasuki babak baru di tahun 2016, segala sesuatu harus diawali dengan langkah yang baru dan pandangan baru” ujar Danramil Mojoroto Kapten Inf Arifin Effendi, Minggu 03 Januari 2016.

Jalan sehat yang memberikan seambreg hadiah menarik ini cukup mendapat perhatian dari warga sekitar, khususnya pengguna jalan raya. Rute yang dilalui Jalan Sehat ini tidaklah jauh, hanya 4 km saja, itupun hanya seputaran Kecamatan Mojoroto Kota Kediri. 1.200 orang turut berpartisipasi dalam jalannya kegiatan olahraga bersama ini, kendati target yang direncanakan semula diharapkan mencapai 3.000 peserta, tetapi tidak mengurangi kegembiraan masyarakat untuk memulai babak baru di tahun 2016 ini.

“Target jumlah peserta memang harus diakui meleset, ini dikarenakan disana sini banyak yang mengadakan kegiatan serupa dalam rangka tahun baru, tetapi hal seperti sudah biasa, yang terpenting kegembiraan masyarakat bisa tercurah pada jalan sehat ini” cetus Hj. Dwi Purwati dari Diknas Kota Kediri, yang selaku Ketua Panitia Bersama Koramil Mojoroto.

Baca juga:  Kodim dan Forpimda Bangkalan Tanam Padi Serentak

“Jalan sehat ini sendiri tidak hanya di tahun ini saja, tetapi tahun sebelumnya kita juga sudah mengadakannya, tetapi situasinya tidak seperti sekarang” pungkas Hj. Dwi Purwati.(Penrem 082/CPYJ).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel