Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

Kolakops Tinombala Hadiri Tradisi Padungku

Dibaca: 187 Oleh 14 Sep 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Untuk mempererat silaturahmi dan komunikasi sosial yang baik antara rakyat dan TNI, Kasilog Kolakops Tinombala Letkol CBA Joko Sulistiyono dan perwakilan prajurit menghadiri acara undangan Padungku,   Selasa (13/9/16). Acara ini merupakan undangan  Kades Malitu Kec Poso Pesisir Utara Alpeus Apandano.

Padungku adalah tradisi adat istiadat masyarakat Poso dalam rangka mensyukuri dan merayakan keberhasilan hasil panen yang dilaksanakan oleh sebagian besar petani yang ada di Kabupaten Poso. Acara  tersebut mengundang sanak saudara dan warga untuk makan bersama sebagai wujud rasa syukur dan juga menjaga persatuan serta kebersamaan antar warga.

Tradisi Padungku, biasanya seluruh warga desa akan sibuk menyiapkan segala keperluan untuk memasak, seperti kayu, bambu, beras terbaik dan mengundang semua keluarga untuk makan bersama. Makan bersama akan diadakan di Balai Desa, di mana semua penduduk membawa makanannya sendiri-sendiri, dan akan dibagikan nanti dengan penduduk desa lainnya.

Kades Malitu berterima kasih pada personel TNI yang bersedia datang dan menghadiri undangan warganya.
“Bagi kami ini suatu kehormatan dan kebanggaan, apalagi saat ini TNI banyak memberi perhatian dan membantu petani dalam meningkatkan hasil pertanian”,  ungkap Kades  Malitu.
Sementara Letkol CBA Trijoko Sulistiyo mewakili Satgasops Tinombala berharap masyarakat dapat saling bekerjasama dan menjaga kekompakan .   Selain itu untuk  bersama-sama menjaga situasi agar tetap damai sehingga aktivitas masyarakat untuk berkebun dan bertani dapat berjalan dengan lancar. (Adrizal)

Baca juga:  Prajurit dan PNS Kodim 1402/Polmas Terima Jam Komandan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel