Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Koramil 03 Bandongan Perbaiki Kantornya

Dibaca: 176 Oleh 29 Jun 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Magelang – Bulan suci Ramadhan tidak menghalangi aktifitas anggota Koramil 03/Bandongan dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari diantaranya. Salah satunya adalah melaksanakan rehab atau perbaikan kantor Koramil mengganti kusen pintu dan jendela kantor yang lapuk dimakan usia.

Kegiatan yang dilaksnakan setelah selesai apel pagi dibawah arahan Danramil Kapt Kav Winarto adalah perbaikan kantor mengganti kusen pintu dan jendela yang sudah keropos. Disamping melaksanakan tugas pokok sebagai Babinsa dengan tugas sehari-hari namun meluangkan waktu untuk mengerjakan sendiri pekerjaan yang semestinya dilakukan oleh tukang. Hal itu dilaksanakan dalam rangka penghematan biaya dan memanfaatkan kemampuan anggotanya..

“Rehab akan terus dilakukan agar pangkalan atau kantor Koramil 03/Bandongan menjadi bagus dan rapi”, kata Danramil. (Kodim 0705/Mgl)

Baca juga:  Babinsa Desa Bligo Bantu Petani Bersihkan Gulma

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel