Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Koramil 04/Tempel Bergerak Cepat Evakuasi Pohon Besar Yang Tumbang

Dibaca: 33 Oleh 11 Des 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dipimpin langsung Danramil 04/Tempel Kapten Chb Reja Mulya jajaran anggota Koramil 04/Tempel Dim 0732/Sleman bersama masyarakat dan relawan mengevakuasi pohon besar yg roboh melintang ditengah jalan tepatnya di Dusun Barongan Desa Banyurejo Kecamatan Tempel, Kamis (10/12).

Menurut Danramil pohon besar yg roboh tersebut akibat dari hujan deras disertai angin diwilayah Banyurejo sekira pukul  14.05 WIB. Pohon yg tumbang tersebut menimpa motor milik Ibu Siti warga sekitar yg kebetulan terparkir didekat pohon tersebut.

” Begitu mendapat informasi dari masyarakat jajaran Koramil 04/Tempel langsung bergerak cepat ke lokasi dan berkoordinasi dengan para relawan serta masyarakat untuk segera mengevakuasi pohon tersebut. Karena akibat tumbangnya pohon besar, lalu lintas jadi terhambat, ujar Kapten Chb Reja Mulya.

Baca juga:  Babinsa Koramil 20/Buayan Wujudkan Semangat Gotong Royong Warga

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel