
Danramil 06/Bayang Kodim 0311/Pessel Kapten Inf B. Sagala melakukan panen raya padi organik di Demplot padi organik seluas satu Hektar hasil kerja sama dengan masyarakat di Nagari Sawah Laweh, Kecamatan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan, Senin (6/7).
Demplot padi organik yang dikerjakan oleh Koramil 06/Bayang bersama masyarakat dan kelompok tani di Nagari Sawah Laweh ini adalah tindak lanjut dan implementasi program peningkatan ketahanan pangan dan program pendampingan kepada petani yang dilakukan di lapangan, di Demplot inilah Danramil bersama dengan para Babinsa memberikan pengetahuan sekaligus praktek tentang bagaimana caranya bertani dengan sistim dan pola tanam secara organik.
Dengan menanam Varietas lokal jenis IR 66, benih dipersemaian hanya sampai umur tujuh hari siap untuk ditanam ke lahan dengan sistim tanam sebatang menggunakan jajar legowo 4:1, di lahan ini baru pertama kali dilakukan pertanian dengan sistim organik, sebelumnya pertanian di daerah ini masih menggunakan pupuk kimia.
Setelah padi berumur 90 hari setelah masa tanam, padi dipanen dan hasilnya cukup meningkat, kalau biasanya dikerjakan oleh petani menggunakan pupuk kimia, tanpa dilakukan pendampingan dan pola tanamnyapun bukan legowo hasilnya satu hektar hanya mencapai 4,5 ton, namun dengan sistim dan pola tanam secara organik lahan seluas satu hektar bisa menghasilkan 6,5 ton.
Setelah mengerti dan tau cara bertani secara organik yang diajarkan oleh Koramil 06/ Bayang, Wali Nagari Sawah Laweh Nasri beserta seluruh masyarakat dan kelompok tani di daerah ini, bertekad akan menggarap sawahnya dengan sistim dan pola tanam pertanian organik, karena selain telah terbukti dapat meningkatkan hasil, sistim ini juga dapat menekan biaya produksi dan yang paling penting pertanian sistim organik juga sangat ramah lingkungan.
Panen Raya di Koramil 06/Bayang dihadiri oleh Dandim 0311/Pessel Letkol Inf Joko Maryanto S.I.P, Camat Bayang Pon Idris S.Sos, Wali Nagari Sawah Laweh Nasri beserta masyarakat setempat. (Penrem 032/ Wbr).