Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Koramil Mengajari Petani Cara Menggunakan Alsintan Transplanter

Dibaca: 61 Oleh 12 Feb 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

LAMONGAN- Koramil 0812/19 Laren melaksanakan tanam padi dengan menggunakan alsintan jenis transplanter (mesin tanam padi), Lahan yang dikerjakan adalah lahan seluas 100m2 milik Bapak Ngatip, warga Desa Mojoasem Kecamatan Laren. Kamis (11/2/2016).

Perkembangan teknologi pertanian sudah mulai merambah di Kab. Lamongan. Seperti halnya mesin transplanter (mesin tanam padi) yang diberikan oleh Kementan kepada Kodim Lamongan, rupanya masih menjadi kendala dalam pengoperasian. Semula warga yang masih manual dalam menanam padi atau istilahnya “tandur”, kini dengan adanya bantuan mesin transplanter menjadi hal yang baru dalam penanaman bagi petani di Lamongan.Penanaman menggunakan transplanter tersebut diperuntukan sebagai percontohan penggunaan alsintan jenis transpanter dengan sistim jajar legowo.

Sebelum turun ke sawah Danramil Laren Kapten Arh.Amrozi dan Babinsa Desa Mojoasem, Serda Mulyo menjelaskan dan mengajari secara langsung kepada para petani tentang tata cara penggunaan alsintan tersebut agar nantinya dapat memahami penggunaan secara tepat dan dapat menghasilkan panen yang maksimal. Cara tanam dengan menggunakan mesin tanam ini bila sudah mahir hanya memerlukan waktu 1,5 jam per hektare. Bagi taraf belajar pengoperasian masih harus membutuhkan waktu 2,5 jam per hektare. Dengan mesin ini, bisa lebih menghemat waktu dan tenaga juga membuat tanaman rapi, karena secara otomatis mesin telah memisah-misah bibit dengan dengan jumlah yang sama,pungkas Danramil.

Baca juga:  Dengan Lingkungan Bersih, Warga Terhindar Dari Penyakit

Ini merupakan bukti kepedulian TNI khususnya Kodim dan Koramil Lamongan untuk membantu para petani memperoleh panen yang maksimal tanpa ada kendala dengan adanya kemajuan tehknologi saat ini, ujar Danramil mewakili Dandim Lamongan.

Sementara Bapak Ngatip, merasa senang atas dukungan yang diberikan oleh TNI dari Koramil Laren dalam pengoperasian mesin transplanter. ”Selain membantu kami, Personel TNI (Koramil) yang didampingi Kapolsek Laren AKP Sampun juga memberi motivasi kepada petani di desa kami,” pungkasnya.(Penrem 082/CPYJ).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel