Pekanbaru (17/2/2016) – Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi, M.Si (Han) yang diwakili Kasiter Korem 031/Wirabima memimpin rapat evaluasi pendataan masyarakat buta aksara di wilayah Korem 031/Wirabima yang bertempat di ruang Yudha Makorem 031/Wirabima, Jl. Mayor Ali Rasyid No.1 Pekanbaru.
Dari hasil pendataan diperoleh informasi bahwa masih banyak masyarakat di daerah khususnya pedalaman masih buta aksara. Untuk itu Kasiter meminta para Danramil dan Babinsa untuk senantiasa aktif membantu dalam menuntaskan buta aksara. “mari kita sukseskan kegiatan ini untuk peningkatan strategi pendidikan dan penuntasan buta aksara di wilayah Korem 031/Wirabi,a karena ini merupakan tugas kita bersama” katanya.
Rapat dihadiri oleh para Pasiter dan Danramil se-jajaran Korem 031/Wirabima. (Penrem 31/Wirabima)