
Kubu Raya, Rombongan Kapolda Kalbar Brigjen Pol Arief Sulistyanto berkunjung ke Makodam XII/Tpr disambut dengan hormat jajar dan diterima langsung oleh Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Ibrahim Saleh, Kasdam (baru) Brigjen TNI Aris Martono, Perwira Ahli, Asisten, LO AL, LO AU serta para Kabalak Jajaran Kodam XII/Tpr di ruang rapat Pangdam XII/Tpr Jl. Arteri Alianyang Kab. Kubu Raya Selasa (20/05).
Dalam sambutannya Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Ibrahim Saleh mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Kalbar Brigjen Pol Arief Sulistyanto beserta rombongan serta Polhukam di Makodam XII/Tpr. Perlu di ketahui oleh Brigjen Pol Arief Sulistyanto bahwa selama ini sinergitas TNI-POLRI khusunya Kodam XII/Tpr dengan Polda Kalbar sudah berjalan dengan baik. Kerjasama ini telah kita buktikan dengan memperbantukan kekuatan TNI kepada Polda Kalbar dalam pengamanan Pemilu Legislatif di wilayah Kalbar dapat berjalan dengan aman dan tertib. Untuk kedepan dalam pengamanan Pemilu Presiden yang akan berlangsung pada 9 Juni nanti untuk pengamanan diwilayah Kalimantan perlu kita pertebal lagi guna memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat Kalbar dalam memberikan suaranya.
Perlu saya sampaikan juga Kodam XII/Tpr mempunyai kekuatan satuan jajaran diantaranya Satuan Tempur dan Satuan Bantuan Tempur yang rencananya akan dibangun satu Batalyon di Wilayah Perbatasan, agar dapat mempertahanakan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Perlu juga diwaspadai adanya daerah-daerah rawan konflik, terutama konflik antar suku yang terjadi, untuk itu kedepan bagaimana agar kita dapat lebih baik lagi, adapun masalah tentang perbatasan yang dibahas yaitu masalah illegal.
”Kapolda Kalbar Brigjen Pol Arief Sulistyanto sangat tersanjung menerima jajar kehormatan”, ujarnya. Beliau mengatakan bahwa tanpa TNI dan Polri Negara ini akan hancur, untuk itu mohon dukungan kerjasama dan bantuannya. Saya sadar dan yakin keberadaan kami tidak akan berarti apa-apa tanpa dukungan dari Kodam XII/Tpr, kami akan bekerjasama dengan sebaik-baiknya. Untuk potensi konflik wilayah Kalimantan Barat sangatlah tinggi tidak hanya politik tetapi juga meliputi social/budaya, untuk itu kita harus bisa mewujudkan situasi yang kondusif aman dan terkendali. Mari bekerja dengan cerdas, senhingga meraih hasil yang efektif karena tidak semua masalah dapat diselesaikan oleh Kepolisian, dibutuhkan juga satu sinergitas antara Polda Kalbar dengan Kodam XII/Tpr dan masyarakat. Authentikasi : Kasi Pensat Penerangan Kodam XII/Tpr Mayor Arm Muskardi A.Md