
JAKARTA, tniad.mil.id- Personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY menerima kunjungan kerja dari Danrem 121/ABW di Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY, Letkol Inf Andri Suratman, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (21/10/2021)
“Kami menerima kunjungan kerja dari Dankolakopsrem 121/Abw beserta rombongan dalam rangka pengecekan Satgas Pamtas RI-Malaysia yang sudah berjalan empat setengah bulan lamanya. Semua staf Satgas yang membidangi berbagai kegiatan berjalan dengan lancar dan aman, ” jelas Dansatgas.
Dankolakops Korem 121/Abw Brigjen TNI Dr. Ronny S.A.P., M.M., menekankan kepada seluruh personel Satgas agar terus melaksanakan patroli jalan tikus sampai dengan tugas selesai.
Dankolakops juga mengapresiasi kinerja yang sudah dilakukan Satgas Pamtas Yonif 144/JY yang hingga saat ini tidak ada pelanggaran.
“Jaga kehormatan dalam bertugas, karna kehormatan adalah segalanya, ” tegas Danrem 121/Abw.
Satgas Pamtas Yonif 144/JY tersebar 29 Pos di Sektor Timur Kaimantan Barat. Dalam pelaksanaan tugasnya, di bawah kendali operasi Korem 121/Abw
“Silahkan berkordinasi dengan jajaran satuan kewilayahan lainnya di wilayah operasi penugasan, dengan adanya kordinasi sehingga selalu bersinergi dan tercapai tujuan tugas menjaga wilayah perbatasan, “pungkasnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan pemberian sembako kepada anggota Kotis Satgas dan dilakukan peninjauan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh Puskesmas Badau dibantu personel Satgas Yonif 144/QY di Pasar Wisata Badau. (Dispenad)