Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

Latihan Posko I Yonkav-13/SL

Dibaca: 63 Oleh 26 Nov 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Balikpapan, Bertempat di Jl. Soekarno Hatta Km 28 Samboja Kab. Kutai Kartanegara, Rabu (25/11). Dandodik Belanegara Rindam VI/Mlw Letkol Kav Suep membuka resmi kegiatan Latihan Posko I Batalyon Kav-13/Satya Lembuswana dengan tema Balatyon Kav-13/Satya Lembuswana melaksanakan Opersi Pertahanan Brigif dalam rangka melaksanakan tugas pokok Kodam VI/Mulawarman. Latihan ini berlangsung selama 3 hari terhitung mulai tanggal 25 s.d. 27 November 2015.

Latihan Posko I tersebut digelar dalam rangka meningkatkan kemampuan Komandan dan para Staf di satuan dalam proses pengambilan keputusan, sehingga tugas pokok dapat dilaksanakan secara optimal.

Selain itu diharapkan semakin memahamai dan mampu melaksanakan prosedur hubungan Komandan dan Staf dengan benar serta mampu mengintegrasikan tata kerja yang berlaku dalam perencanaan dan mengendalian operasi serta menguji efektifitas suatu Komando satuan dalam melaksanakan tugas operasi lawan Insurjensi.

Dandodik Belanegara Rindam VI/Mlw mengatakan, Yonkav-13/SL merupakan satuan Kaveleri yang memiliki kemampuan tempur baik di tinggat perorangan maupun secara hubungan dalam satuan, yang senantiasa dituntut untuk selalu siap digerakan dalam rangka menghadapi kontinjensi yang terjadi di wilayah Kodam VI/Mlw, maupun seluruh wilayah NKRI. Untuk mendukung tugas pokok tersebut, sudah tentu diperlukan latihan yang dilakukan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut yang salah satunya Latihan Posko I ini. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, para penilai, pelaku dan pelaku.

Baca juga:  Pangdam VI/Mlw : Hindari dan Jauhi Narkoba

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel